BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pengurus DPD PDIP Lampung, memperingati HUT ke-52 PDIP dengan menggelar pemotongan tumpeng, membagikan bibit pohon alpukat, hingga ikan ke kader dan masyarakat di Kantor DPD PDIP Lampung di Telukbetung Utara, Bandar Lampung, Jumat (10/1/2025).
Dalam momen peringatan HUT ke-52 tersebut, Ketua DPD PDIP Lampung, Sudin mengatakan, pihaknya mengajak seluruh kader PDIP di Lampung untuk terus menjaga soliditas dan kekompakan antar kader.
"Politik akan diwarnai dengan dinamika yang tidak selalu mudah, sehingga dibutuhkan kerjasama yang kuat, karena ombak di laut tidak selamanya tenang. Tantangannya adalah bagaimana tetap solid dan tidak saling menjelekkan," kata Sudin.
Selain itu, Sudin juga mengajak para kader PDIP di Lampung untuk mendukung program pemerintah, seperti makan bergizi gratis untuk pelajar dan ibu hamil.
"Mari dukung program yang bermanfaat untuk masyarakat, termasuk program makan bergizi gratis, karena ini bukan soal partai, tapi soal masa depan bangsa," ujar Sudin.
Pada momen tersebut, Sudin mengajak para kader untuk terus menjalankan politik yang sehat, tanpa menghujat, atau bahkan membawa isu sensitif seperti suku, agama, dan ras atau sara.
Sudin juga menekankan kepada para kader PDIP di Lampung, akan pentingnya menjaga hubungan baik dengan partai lain demi kepentingan bersama. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...
331
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia