BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Sebanyak 18 mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya, lolos dalam Program Bangun Kualitas Manusia Indonesia (Bangkit) 2021 Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia (Kemendikbud) RI. Mahasiswa yang lolos untuk mengikuti Program Bangkit akan belajar selama 18 minggu bersama Google, Gojek, Tokopedia, dan Traveloka mulai Februari 2021 ini.
Dekan Fakultas Ilmu Komputer Zaidir Jamal mengatakan, ada pun 18 mahasiswa itu terdiri dari delapan mahasiswa Prodi Sistem Informasi, sembilan mahasiswa Prodi Teknik Informatika, dan satu mahasiswa Prodi Sistem Komputer. Program Bangkit merupakan pendidikan yang ditujukan kepada mahasiswa, untuk mempelajari dasar-dasar machine learning, pemograman android, dan cloud computing.
Sementara itu, Ketua Prodi Teknik Informatika IIB Darmajaya Chairani turut membenarkan 18 mahasiswanya lolos dalam Program Bangkit Ditjen Dikti Kemendikbud RI. Ia berharap sembilan mahasiswa Prodi TI dapat mengikuti program yang telah mereka pilih dengan sebaik-baiknya, membuat project yang sangat baik bersama dosen pembimbing.
Sehingga output dari project tersebut bisa bermanfaat bagi khalayak luas. Selain itu, program bangkit ini dapat memberikan persiapan bagi mahasiswa, dalam memiliki skill seperti praktisi di bidangnya. Karena program bangkit sendiri memiliki para pengajar dari dunia praktisi dan ternama seperti Google, Tokopedia, Gojek, Traveloka, dan lain sebagainya.
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1746
Lampung Selatan
21770
Humaniora
2890
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia