Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pilkada 2020, Mantan Ketua Golkar Lampung Selatan Kembalikan Berkas ke PAN
Lampungpro.co, 27-Sep-2019

Amiruddin Sormin 603

Share

Rusman Efendi (kanan) saat menerima berita acara penyerahan berkas dari Panitia 9 DPD PAN Lampung Selatan yang berlangsung di Sekretariat PAN, pada Jumat (27/9/2019). LAMPUNGPRO.CO

KALIANDA (Lampungpro.co): Mantan Ketua DPD Golkar Kabupaten Lampung Selatan, Rusman Efendi,mengembalikan berkas pencalonan sebagai bakal calon wakil bupati Lampung Selatan dari Partai Amanat Nasional (PAN) di Sekretariat DPD PAN Jalan Kusuma Bangsa lingkungan Karet Kelurahan Kalianda Kecamatan Kalianda, Jumat (27/09/2019) pukul 14.30 WIB. Rusman Efendi mengatakan optimistis bakal diusung PAN untuk mengikuti ajang Pilkada 2020. 

Sebagai kader PAN dia akan membawa nama naik PAN dan memajukan PAN khususnya DPD PAN Kabupaten Lampung Selatan. "Bila diamanahkan untuk menjadi wakil PAN, saya dengan kawan-kawan akan berjuang full bagaimana memenangkan ajang Pilkada 2020. Pokoknya kita harus menangkan ajang Pilkada ke depan ini, dengan semaksimal mungkin bekerja," kata Rusman. 

Dia menegaskan memberikan ruang dan peluang seluas-luasnya kepada masyarakat untuk berusaha agar sejahtera. "Dengan Rp triliun lebih APBD Lamsel, dari jumlah itu kami rasa akan memberikan banyak peluang besar untuk menyejahterakan masyarakat yang 80% berprofesi sebagai petani, pekebun, petambak, dan pedagang," ujar dia. 

Pada bagian lain, Ketua MPP DPD PAN Lampung Selatan, Amri Sohar, mengatakan dalam penentuan siapa yang bakal ditunjuk menjadi calon akan melalui proses seleksi yang cukup ketat. Calon akan melewati uji publik . "Setelah melalui proses itu, barulah akan ada keputusan DPP. Kalau kami yang di DPD ini hanya bisa mendukung dan merekomendasi secara administrasi," pungkasnya.Hingga kini, pendaftar lewat DPD PAN Lamsel yakni Hendri Rosyadi SH MH, Heri Putera, Antoni Imam, Hipni, Toni Eka  Chandra, dr Kiswoto, Fitoni Hasan. Sedangkan bakal calon wakil bupati hanya Rusman Efendi. (HENDRA/PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1275


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved