BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Geliat calon kandidat Wali Kota Bandar Lampung mulai terlihat, salah satunya ialah Eva Dwiana. Istri Wali Kota Bandar Lampung Herman HN ini dikabarkan akan maju pada pemilihan wali kota (Pilwakot) setempat, 2020 mendatang.
Langkah Eva juga kian mulus lantaran mendapat sinyal PKS akan mendukungnya. "Kami tawarkan empat kader PKS untuk dampingi Bunda Eva pada Pilwakot 2020," ujar Sekretaris Umum PKS Kota Bandar Lampung Agus Djumadi, Rabu (17/7/2019).
Empat nama tersebut ialah Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim, Sekretaris Umum PKS Lampung Ade Utami Ibnu, Ketua PKS Bandar Lampung Aep Saripudin, dan Wakil Ketua PKS Bandar Lampung Muchlas Ermanto Bastari.
Menurut Agus, sosok Eva telah mendapat restu dari suaminya yang juga Wali Kota Bandar Lampung Herman HN. Hal ini, kata dia, akan mempermudah keberlanjutan keberhasilan kepemimpinan Herman HN. "Bunda Eva bisa melanjutkan pembangunan Bandar Lampung," kata dia.
Pihaknya menilai, selama kepemimpinan Herman HN, Bandar Lampung telah menjadi rujukan kota-kota di Indonesia. Beberapa aspek yang menjadi rujukan ialah bidang ekonomi, pendidikan gratis, kesehatan gratis, dan keberpihakan kepada guru ngaji. "Kami optimis Bunda Eva bisa melanjutkan pembangunan Bandar Lampung yang lebih baik," kata dia. (SYAHREZA/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
3764
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia