Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Polda Lampung dan Wong Coco Gelar Vaksinasi Kedua bagi Warga Natar
Lampungpro.co, 17-Jul-2021

Amiruddin Sormin 1985

Share

Kasubid Dokpol Polda Lampung AKBP Legowo bersama GM Wong Coco Johan, saat meninjau vaksinasi. LAMPUNGPRO.CO/AMIRUDDIN SORMIN

NATAR (Lampungpro.co):  PT Keong Nusantara Abadi (Wong Coco) bersama Biddokkes Polda Lampung kembali menggelar vaksinasi Covid-19 kedua bagi warga Natar, Sabtu (17/6/2021). Vaksinasi kedua ini menargetkan 400 peserta.

Menurut Kasubid Dokpol Polda Lampung AKBP Legowo, vaksinasi tahap kedua ini berlangsung di 10 titik. "Mudah-mudahan dengan dibantu oleh perusahaan seperti Wong Coco ini makin cepat pelaksanaan vaksinasi sehingga herd imunity yang ditargetkan pemerintah akhir tahun ini bisa tercapai," kata AKBP Legowo saat meninjau vaksinasi didampingi GM PT Keong Nusantara Abadi, Johan.

Bagi warga yang belum bisa ikut vaksinasi tahap kedua ini, kata Legowo, kesempatan masih ada pada Agustus 2021. "Malah lebih banyak nanti di Agustus karena targetnya 3 juta vaksin. Mohon masyarakat bersabar," kata Legowo.

Dalam menyiapkan vaksinasi tersebut, kata dia, pihaknya akan mengerahkan berbagai sumber yang ada di lingkungan Polda Lampung. "Jumlah vaksinator cukup, demikian juga untuk input data, karena titik krusialnya ada di situ," kata Legowo.

Pelaksanaan vaksinasi kedua ini juga diikuti vaksinasi pertama. Sebelumnya, vaksinasi berlangsung 21 Juni 2021. (***)

Editor: Amiruddin Sormin

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1234


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved