Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

PPS Bumi Dipasena Utama Tulang Bawang Ikuti Rakor dan Bimtek Sirekap Pilkada 2024 di Bandar Lampung
Lampungpro.co, 13-Oct-2024

Febri 124

Share

Rakor dan Bimtek Sirekap Pilkada 2024 | Lampungpro.co

RAWAJITU TIMUR (Lampungpro): Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kampung Bumi Dipasena Utama, Tulang Bawang, turut serta dalam rapat koordinasi (Rakor) persiapan pemungutan suara, rekapitulasi, dan bimbingan teknis (Bimtek) sistem informasi rekapitulasi (Sirekap) pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Acara tersebut, diadakan oleh KPU Tulang Bawang di Hotel Golden Tulip, Bandar Lampung, pada 12-13 Oktober 2024, dan diikuti oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), PPS Divisi Data dan Informasi (Datin), serta Sekretaris PPS se- Tulang Bawang.

Materi pada hari pertama, disampaikan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Tulang Bawang, Saut Sinurat, yang menekankan pentingnya peran tim desk Pilkada dan tim pemantauan perkembangan politik dalam mendukung penyelenggaraan Pilkada 2024.

Ia juga turut menyoroti pentingnya kesiapan teknis dan integritas penyelenggara Pemilu dalam menghadapi Pilkada yang akan datang.

Selain itu, Fajar, dari perwakilan dari Divisi Data dan Informasi KPU Tulang Bawang menjelaskan secara rinci penggunaan Sirekap, sistem yang akan mempermudah proses rekapitulasi suara.

"Sirekap akan menjadi alat bantu utama dalam rekapitulasi suara, terdiri dari dua platform yakni Sirekap Mobile dan Sirekap Web, yang akan mendukung proses perhitungan suara lebih cepat dan akurat," jelas Fajar.

Salah satu peserta dari Kampung Bumi Dipasena Utama, Ratna Eka mengungkapkan, pihaknya turut mengapresiasi kegiatan tersebut.

"Bimtek ini sangat membantu kami dalam memahami lebih dalam penggunaan Sirekap. Dengan sistem ini, kami optimistis rekapitulasi suara saat Pilkada nanti akan berjalan lebih mudah dan efisien," ungkap Ratna Eka.

Rapat ini juga dihadiri oleh camat dari 15 kecamatan di Tulang Bawang, serta PPK dan PPS dari 152 kampung. Sementara urusan dari Kampung Bumi Dipasena Utama, hadir Ratna Eka selaku Divisi Datin PPS, dan Irfandy Ahdi Wijaya dan� Sekretaris PPS. (***)

Editor : Febri Arianto
Laporan : Nafian Faiz

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3861


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved