JAKARTA (Lampro): Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe di Istana Bogor, Minggu (15/1/2017).
PM Shinzo Abe dan istrinya Akie Abe tiba di Istana Bogor pada pukul 16.00 WIB dan disambut dengan iringan pasukan berkuda serta dentuman meriam sebanyak 19 kali.
Tampak juga ratusan anak berpakaian tradisional melambaikan bendera merah putih di tangan ikut menyambut rombongan PM Shinzo Abe. Setelah mendengarkan lagu kebangsaan kedua negara, Presiden Jokowi dan PM Shinzo Abe selanjutnya memeriksa barisan kehormatan.
PM Shinzo Abe dan istrinya lalu menandatangani buku tamu di ruang utama Istana Presiden Bogor. "Ini foto Presiden Soekarno," kata Presiden Jokowi saat menjelaskan foto sejumlah presiden Indonesia di ruang utama Istana Bogor.
PM Shinzo Abe melakukan kunjungan resmi ke Indonesia pada 15-16 Januari 2017. Ia membawa rombongan besar sekitar 30 direktur utama (CEO) perusahaan Jepang.
�
Di bidang perdagangan, jepang adalah salah satu mitra dagang utama Indonesia dengan nilai perdagangan pada 2016 mencapai 23,8 miliar dolar AS sesuai data Kementerian Perdagangan.
Jepang juga tercatat salah satu investor besar di Indonesia. "Sementara dari angka investasi, Jepang merupakan investor kedua terbesar Indonesia angka yang kami peroleh dari Januari sampai September 2016 angka investasinya 4,5 miliar dolar AS.
PM Shinzo Abe juga rencananya akan membicarakan soal pembangunan Pelabuhan Patimban Subang, proyek pembangkit tenaga listrik, jalur kereta api semi cepat Jakarta-Surabaya serta eksplorasi blok Masela. (*/ANT)
�
�
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4139
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia