Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Raih Penghargaan Karang Taruna, Bupati Adipati: Optimalkan Peran Pemuda
Lampungpro.co, 27-Jan-2019

Heflan Rekanza 758

Share

WAYKANAN (Lampungpro.com): Bupati Waykanan Raden Adipati Surya menerima anugerah Adhitya Karya Mahatva Yodha Award untuk kategori pembina umum terbaik Karang Taruna Kabupaten, atas capaian dalam membangun kemitraan dengan pengurus Karang Taruna Kabupaten, serta pembinaan dan pemberdayaan di tingkat Kecamatan dan Desa atau Kelurahan di Kabupaten Waykanan dengan baik. Penghargaan ini diberikan dalam kegiatan Bakti Karang Taruna Tingkat Nasional 2019.

Penganugerahan Setya Lencana Aditya Karya Mahatva Yodha diserahkan Dirjen Pemberdayaan Sosial Kementerian Sosial Pepen Nazaruddin mewakili Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita. Penghargaan ini merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan Pemerintah Pusat, kepada Kepala Daerah yang dianggap telah peduli terhadap perkembangan dan kemajuan Karang Taruna di daerahnya masing-masing.

Bupati Waykanan Raden Adipati Surya mengatakan, penghargaan ini ia berikan untuk seluruh Karang Taruna dan Pemuda di Bumi Ramik Ragom Waykanan. Tanpa kerja sama dari semua pihak terutama Karang Taruna, tidak akan didapat penghargaan ini. Dengan diterimanya penghargaan diharapkan Karang Taruna terus dapat mengoptimalkan perannya untuk membangun generasi muda.

"Secara khusus tentunya membangun dan menghidupkan peran penumbuhan dan melakukan pembinaan kemitraan, pemberdayaan dan peningkatan peran dalam kehidupan masyarakat. Semoga kedepannya Karang Taruna Waykanan bisa memberikan kontribusi bagi kemajuan Waykanan, khususnya dalam bidang Kesejahteraan Sosial," kata dia.

Sementara, Ketua Karang Taruna Kabupaten Waykanan Sairul Sidiq, mengucapkan banyak terima kasih kepada Kementrian Sosial Dan Karang Taruna Pusat yang telah memberikan penghargaan terhadap Bupati Way Kanan Bapak Raden Adipati Surya. "Kedepan Karang Taruna Kabupaten Way Kanan akan selalu memberikan kontribusi bagi masyarakat dalam bentuk kegiatan sosial," terangnya.(INDRA/PRO4)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1296


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved