BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com) : Rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) saat ini masih dalam proses verifikasi data eks honorer K-II di Badan Kepegawaian Negara (BKN). Untuk mengantisipasi anggaran penerimaan, Pemprov Lampung mengalokasikan anggaran tak terduga sebesar Rp 15 miliar.
Kepala Badan Keuangan Daerah (Bakuda) Lampung Minhairin mengatakan, anggaran tersebut disiapkan untuk biaya rekrutmen hingga penggajian PPPK nantinya. "Sementara ini kami gunakan anggaran tak terduga itu. Tetapi kami masih menunggu keputusan pusat. Kalau memang semua daerah harus melakukan (rekrutmen), mau tidak mau kami anggarkan," kata dia.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lampung Dewi Budi Utami mengatakan, saat ini Pemprov Lampung telah mengusulkan ke Kemenpan RB terkait kebutuhan PPPK sebanyak 148 formasi, yang terdiri dari 122 tenaga pendidik dan 26 tenaga pertanian. "Kami ikut tahap satu. Saat ini tahap pendaftaran dan verifikasi administrasi. Setelah verifikasi akan diumumkan yang lulus verifikasi," ujar dia.
Dewi menjelaskan, pihaknya telah melibatkan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampung (Disdikbud), Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Lampung serta Dinas Peternakan dan Perkebunan (Disnakbun) Lampung. "Sabtu lalu sudah mulai dibuka oleh Kemenpan RB. Kami pendataan dulu, tenaga eks K-II kan ada di kabupaten/kota se Lampung. Untuk guru SMA dan SMK, supaya para calon peserta mendaftar," jelasnya.
Sebelumnya, Pemprov Lampung akhirnya memastikan untuk ikut berpartisipasi dalam rekrutmen PPPK, yang mulai dibuka Februari 2019. Rekrutmen difokuskan untuk para pegawai eks Honorer K-II. yaitu untuk Guru, Dosen, Penyuluh Pertanian, dan Tenaga Kesehatan.(**/PRO4)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4139
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia