BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Kota Bandar Lampung mengaku siap menghadapi agenda politik terdekat, yaitu pemilihan gubernur (Pilgub) 2018.
Sebagai organisasi sayap Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Repdem akan mendukung keputusan PDIP soal Pilgub Lampung. "Soal calon, itu tugas PDIP, kami siap dukung," kata Ketua DPC Repdem Bandar Lampung Muchamad Rifai, saat dihubungi Lampungpro.com, Senin (11/9/2017) sore.
Repdem dalam kepemimpinan Rifai -- sapaan akrab Muchamad Rivai -- juga akan berjuang menaikkan perolehan kursi legislatif pada Pileg 2019 mendatang. Agenda Pilpres 2019, Repdem juga akan mendukung penuh keputusan DPP PDIP. "Agenda-agenda politik terdekat, Repdem siap memenangkan kader PDI P," kata Rifai.
Rifai yang terpilih dalam Musyawarah Cabang (Muscab) II, Sabtu (9/9/2017) lalu, sedang mengagendakan perkenalan pengurus kepada jajaran DPC PDIP Bandar Lampung. Selain itu, ia sedang mengagendakan untuk mengenalkan pengurus baru kepada masyarakat, pemuda, dan tokoh agama di Bandar Lampung. "Sekaligus kami (Repdem) turun langsung mendengar keluh kesah masyarakat," kata Rifai. (SYAHREZA/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
21640
239
15-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia