MESUJI (Lampungpro.co): Targetkan pusat ikan air tawar, Bupati Mesuji Saply menyalurian 10 ribu ikan jenis jelabat di Pusat Balai Benih Ikan (BBI), di Desa Brabasan, Tanjung Raya, Rabu (13/4/2022). Penyerahan benih ikan, langsung diserahkan ke lima kelompok di Kecamatan Mesuji, Mesuji Timur, dan Rawajitu Utara.
Bupati Mesuji, Saply mengatakan, pihaknya menargetkan Mesuji sebagai pusat ikan air tawar di Lampung. Sebab, program tersebut juga sudah didukung Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.
"Lima kelompok yang diberikan bibit ikan jelabat ini, diharapkan bisa memeliharanya dengan baik. Jangan hanya dimasukkan ke kolam, tapi harus dirawat, sehingga ikan bisa bertumbuh dengan sehat," kata Saply.
Saply turut menceritakan, dirinya pernah memelihara ikan jelabat, namun tidak ada satu ekor pun yang mati. Hal itu membuktikan, ikan jelabat bisa hidup dengan baik di Mesuji, jika dipelihara dengan baik.
"Ketika ada permasalahan di lapangan, segera laporkan ke dinas terkait. Tujuannya agar permasalahan di lapangan, bisa segera teratasi, agar tidak terjadi hal fatal hingga ikan pada mati," ujar Saply. (***)
Editor : Febri Arianto
Reporter : Rosario
Berikan Komentar
Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...
323
Lampung Selatan
25538
Humaniora
3459
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia