BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Siapa yang tak kenal dengan Hotel Novotel Lampung. Sebuah hotel ternama ini selalu menjadi rujukan pengunjung untuk bermalam, membuat kegiatan, atau sekedar liburan. Dibalik kemegahan Hotel Novotel Lampung ternyata ada sosok General Manager (GM) yang bernama Lalu Aswadi Jaya.
Pria ramah ini sangat berhasil dalam memimpin Hotel Novotel Lampung. Kendati sibuk dengan aktivitas pekerjaan, Jaya -- sapaan akrab Lalu Aswadi Jaya -- tidak membuat dirinya lupa dengan keluarga, khususnya anak-anak. Setiap hari, Jaya selalu menyempatkan diri untuk bermain dengan anak-anaknya.
Menurut GM di hotel termegah di Lampung ini, urusan keluarga lebih penting dibanding yang lainnya. Kendati sering meninggalkan keluarga karena urusan pekerjaan, Jaya mengaku selalu menyempatkan diri untuk bersama keluarga. "Pagi atau siang hari saat jam istirahat, selalu saya sempatkan untuk bersama keluarga," ujar Jaya saat ditemui Lampungpro.com di Hotel Novotel Lampung, Senin (31/12/2018).
Menurut Jaya, bagaimanapun keadaanya, anak selalu membutuhkan figur seorang ayah. Selain membersamai anak atau keluarga, Jaya hampir tiap pekan juga mengunjungi kerabat serta sanak saudara. "Ini untuk menjalin hubungan baik serta menghilangkan kepenatan kerja," kata dia.
Menjadi GM di hotel berbintang selama beberapa tahun ini juga membuat Jaya tertantang menghadapi beragam persoalan yang harus dilalui bersama keluarga. Selama menjadi GM Hotel Novotel Lampung, Jaya dan keluarganya saling menghargai terhadap konsistensi pekerjaan.
Ia dengan keluarganya mengerti antara tugas sebagai pemimpin hotel dan rumah tangga. Hal itu membuat banyak pelajaran yang bisa dipetik Jaya bersama keluarganya. "Banyak pelajaran kehidupan yang bisa diambil." (FEBRI/PRO3)
Berikan Komentar
Kawan, jangan lupakan jalan pulang: jalan rakyat yang dulu...
7002
Tanggamus
516
Bandar Lampung
744
Kominfo Lampung
537
Bandar Lampung
1447
516
07-Jul-2025
364
07-Jul-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia