KALIANDA (Lampungpro.co): Sekretaris Daerah (Sekda) Lampung Fahrizal Darminto, membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Lampung Selatan 2023, Rabu (16/3/2022). Ada pun mulainya kegiatan Musrenbang RKPD tersebut, ditandai dengan pemukulan gong oleh Fahrizal Darminto.
Dalam arahannya, Fahrizal Darminto mengatakan, pada situasi pandemi Covid-19, diperlukan kepemerintahan yang lincah, tanggap, bisa mengambil keputusan secara cepat, tepat, dan bisa menata alokasi sumber daya. Oleh karenanya, ditekankan kepada seluruh jajaran Pemkab Lampung Selatan, untuk selalu optimis, bekerjakeras, saling bersinergi, hingga menjaga komitmen membangun pondasi pemerintahan kokoh dan kuat, guna terciptanya pembangunan daerah yang terintegrasi.
Ke depan bisa saja tantangan lebih berat, peluang bisa jadi lebih banyak, bagaimana langkah ke depan agar kelemahan-kelemahan bisa diatasi. Lalu kekuatan bisa ditumbuhkan, agar bisa menangkap peluang-peluang dan bisa menyelesaikan semua hambatan, kata Fahrizal.
Selain itu, Fahrizal Darminto juga meminta, agar pemerintahan dapat tanggap dalam menangkap berbagai peluang yang ada. Terlebih dengan adanya pembangunan wisata terpadu Bakauheni Harbour City, diharapkan mampu menopang perekonomian daerah menjadi lebih baik lagi.
"Melalui Musrenbang RKPD ini, kami berharap benar-benar menjadi wadah dalam menyerap asiprasi masyarakat. Sehingga mensinergikan berbagai potensi yang ada, guna melaksanakan pembangunan daerah yang lebih baik," ujar Fahrizal.
Sementara itu, Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto menjelaskan, Musrenbang RKPD merupakan agenda rutin tahunan secara berjenjang, mulai dari tingkat desa/kelurahan, kecamatan, kabupaten, provinsi hingga nasional, sebagai wujud keterlibatan seluruh pemangku kepentingan. Musrenbang sebagai upaya penyerapan aspirasi masyarakat, sebagai masukan bagi perangkat daerah.
"Melalui berbagai upaya pemulihan ekonomi dan sosial yang dilakukan, pertumbuhan ekonomi Lampung Selatan meningkat hingga 2,68 persen di tahun 2021. Pandemi berdampak pada meningkatnya jumlah pengangguran di Lampung Selatan tahun 2020, sebesar 5,19 persen menjadi sebesar 5,27 persen, pada tahun 2021, jelas Nanang. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
6815
Bandar Lampung
13096
Bandar Lampung
12248
459
15-Mar-2025
426
15-Mar-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia