Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Selama 2020, Empat Gerhana Penumbra Bakal Terjadi di Indonesia, Catat Tanggalnya
Lampungpro.co, 10-Jan-2020

Heflan Rekanza 641

Share

JAKARTA (Lampungpro.co): Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebut fenomena Gerhana Bulan akan bertandang ke Indonesia sebanyak empat kali sepanjang 2020. Gerhana Bulan yang dimaksud ialah Gerhana Bulan Penumbra (GBP), yakni terjadi ketika terhalangnya cahaya Matahari oleh Bumi sehingga tidak semuanya sampai ke Bulan.

Peristiwa ini merupakan salah satu akibat dinamika pergerakan posisi Matahari, Bumi, dan Bulan yang hanya terjadi saat fase purnama dan dapat diprediksi sebelumnya. Selain itu,� gerhana terjadi saat wajah Bulan Purnama lebih redup dari biasanya. Bulan Purnama akan tertutup oleh bayang-bayang penumbra Bumi sebesar 77 persen.

Berikut empat peristiwa gerhana bulan yang terjadi sepanjang 2020:

1. 11 Januari 2020: Gerhana Bulan Penumbra yang dapat diamati dari Indonesia.

2. 6 Juni 2020: Gerhana Bulan Penumbra yang dapat diamati dari Indonesia.

3. 5 Juli 2020: Gerhana Bulan Penumbra yang tidak dapat diamati di Indonesia.

4. 20 November 2020: Gerhana Bulan Penumbra yang dapat diamati dari wilayah Indonesia bagian barat menjelang gerhana berakhir.

Menurut BMKG, ada tiga proses terjadinya GBP. Fase awal gerhana mulai pukul 00.05 WIB, 01.05 WITA, dan 02.05 WIT. Puncak GBP akan terjadi mulai pukul 02.10 WIB, 03.10 WITA, dan 04.10 WIT. Sementara itu, GBP berakhir pukul 04.14 WIB, 05.14 WITA, dan 06.14 WIT.

"Gerhana Bulan Penumbra 11 Januari 2020 ini merupakan anggota ke 16 dari 71 anggota pada seri Saros 144. Gerhana Bulan sebelumnya yang berasosiasi dengan gerhana ini adalah Gerhana Bulan Penumbra pada 30 Desember 2001," tulis BMKG.(**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

21798


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved