Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Sempat Putus, Jalinbar Pekon Mandiri Pesisir Barat Dapat Kembali Dilalui
Lampungpro.co, 04-Nov-2018

Amiruddin Sormin 1244

Share

PESISIR SELATAN (Lampungpro.com): Banjir besar yang memutuskan jembatan darurat di KM 20 Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Sumatera, Pekon Mandiri Sejati, Kecamatan Krui Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, sejak Kamis (1/11/2018), kembali dapat dilalui mulai Sabtu (3/11/2018) pukul 23.20 WIB. Namun jalan nasional ini sewaktu-waktu dapat putus kembali jika banjir menerjang.

"Sejak pukul 23.30 tadi malam kendaraan bisa kembali melintas. Pukul 01.30 semua kendaraan yang antri dapat terurai dan lancar," kata Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) PJN II Wilayah Lampung Kementerian PUPR, Rolli Ekianto, kepada Lampungpro.com, Minggu (4/11/2018).

BACA JUGA : Gempa 5,4 SR Guncang Bengkulu dan Pesisir Barat Lampung Tadi Malam

Jembatan darurat dari pohon kelapa yang dibangun Dinas Pekerjaan Umum Pesisir Barat ini tergerus air dan hancur. Banjir juga membuat kanal Jalinbar yakni eks jembatan Bailey jebol. Ekasvator PT SBR yang membangun jembatan permanen harus menunggu air muara Way Liman surut untuk menimbun jalan di sebelah jembatan.

BACA JUGA : Lampung di Prakiran Hujan Sepanjang Hari, Yuk Sedia Payung Sebelum Keluar

Menurut Rolli Ekianto, pihaknya tetap mematok perbaikan jembatan permanen selesai akhir 2018. "Pembangunan jembatan sudah 30% selesai. Namun agar terhambat karena faktor cuara. Harusnya bore file selesai dalam minggu ini kalau nggak banjir kemarin. Dalam minggu ini sudah duka banjir di sini," kata Rolli. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1521


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved