PADANG CERMIN (Lampungpro.co): Bupati Pesawaran di dampingi Ketua HMT Pesawaran yang sekaligus Ketua TP-PKK Kabupaten Pesawaran Nanda Indira Dendi, bersilaturahmi dengan masyarakat di Desa Trimulyo Kecamatan Padang Cermin dan masyarakat Desa Gebang Kecamatan Teluk Pandan.
Silaturahmi tersebut merupakan kunjungan silaturahmi ramadhan Pemerintah Kabupaten Pesawaran 1444 H / 2023 M pada, Selasa (4/4/2023).
Saat ditempat, Bupati Dendi menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah mendukung dan membantu Pemkab Pesawaran dalam melaksanakan pembangunan.
Lanjutnya, silaturahmi ramadhan ini juga sebagai sarana untuk meningkatkan tali silaturahim dan perekat antara pemerintah daerah dengan masyarakat, yang kemudian substansinya sebagai wadah menyampaikan informasi sekaligus menyerap aspirasi yang berkembang di tengah masyarakat, sehingga menjadi referensi dalam pembangunan daerah kedepannya.
Dendi juga mengajak masyarakat untuk mengisi ramadhan ini dengan amalan-amalan, sebagai wujud kepatuhan kita kepada Allah SWT serta senantiasa berlomba-lomba melakukan amal kebaikan, mengendalikan diri dari segala nafsu, memupuk kebersamaan, kepedulian sosial dan berempati merasakan penderitaan serta mengulurkan tangan untuk membantu sesama.
Disisi lain, tokoh masyarakat desa setempat, Lumadi mengucapkan terima kasih atas pembangunan di Desa Trimulyo Kecamatan Padang Cermin.
Turut hadir dalam kunjungan tersebut, Jajaran Forkopimda Kabupaten Pesawaran, para Pejabat Struktural di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pesawaran, para camat dan kepala desa setempat, jajaran pengurus HMT Kabupaten Pesawaran serta jajaran pengurus PKK Kabupaten Pesawaran. (***)
Sumber : Kominfotik Pesawaran
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1203
Lampung Selatan
3633
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia