BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Para pelajar di SMAN 2 Bandar Lampung, menggelar kegiatan proyek penguatan profil pelajar Pancasila (P5), dengan pawai keliling Tanjungkarang, Bandar Lampung pada Jumat (15/11/2024).
Acara tersebut, turut melibatkan 1.150 siswa dari Kelas X, XI, dan XII, serta para guru di SMAN 2 Bandar Lampung, sehingga total peserta mencapai 1.200 orang.
Setiap tingkatan kelas memiliki tema yang berbeda, dimana Kelas X mengusung tema "Suara Demokrasi" dengan topik "Generasi Muda Cerdas Berdemokrasi".
Lalu Kelas XI mengangkat tema "Kearifan Lokal" dengan topik "Festival Sekura: Tradisi Unik yang Inspiratif", sementara Kelas XII menampilkan tema "Bhinneka Tunggal Ika" yang mengangkat keberagaman budaya nusantara.
Ketua Komite SMAN 2 Bandar Lampung, Irjen (Purn) Ike Edwin mengatakan, pihaknya merasa bangga kepada para pelajar SMAN 2 Bandar Lampung, terhadap suksesnya acara yang telah digelar tersebut.
"Saya bangga karena acara P5 ini luar biasa, SMAN 2 Bandar Lampung telah mewakili kearifan lokal, persoalan bangsa, dan dunia politik. Ini acara yang hebat dan saya ucapkan terimakasih kepada kepala sekolah, para guru, serta murid-murid," kata Ike Edwin.
Sementara itu, Koordinator Perancang Modul Kegiatan SMAN 2 Bandar Lampung, Maylisa menyebutkan, acara P5 ini sudah menjadi agenda tahunan sekolah dan ini kali ke tujuh digelar bagi pelajar Kelas XII.
"Kegiatan P5 ini sudah rutin dilakukan, dan kali ini menjadi proyek ketujuh bagi siswa Kelas 12. Untuk Kelas X sudah dua kali dan Kelas XI sudah empat kali, khusus untuk Kelas XII, ini adalah yang ke tujuh kalinya," sebut Maylisa.
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4059
Bandar Lampung
2114
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia