Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Sosperda di Sukamaju Way Sulan, Anggota DPRD Lampung Selatan Dede Harapkan Warga Ikut Terlibat Ketertiban Umum
Lampungpro.co, 09-Jun-2024

Febri 112

Share

Anggota DPRD Lampung Selatan Saat Sosperda | Ist/Lampungpro.co

WAY SULAN (Lampungpro.co): Anggota DPRD Lampung Selatan, Dede Suhendar, berharap banyak ada keterlibatan warga dalam menciptakan ketentraman, ketertiban umum, dan perlindungan masyarakat.

Hal tersebut disampaikannya dalam kegiatan Sosialisasi Peraturan Daerah (Sosperda) Nomor 3 tahun 2020 tentang Ketentraman, Ketertiban Umum dan Perlindungan Masyarakat di Desa Sukamaju, Way Sulan, Sabtu (8/6/2024)

Politisi dari Partai PKS itu mengatakan, masyarakat mempunyai peran aktif dalam menciptakan Ketentraman dan Ketertiban Umum.

"Pemerintah bertanggungjawab dan melaksanakan penyadaran dengan mengenalkan Perda, serta mengedukasi agar selalu tercipta suasan yang kondusif," kata Dede Suhendar.

Menurut Dede ,pada prinsipnya semuanya harus dapat saling menghargai dan melindungi agar tidak terjadi konflik, sehingga tercipta ketentraman, ketertiban umum, dan perlindungan masyarakat.

"Perda ini pada intinya memberikan jaminan perlindungan dan kepastian hukum, atas eksistensi aktivitas masyarakat," ujar Dede Suhendar. (***)

Editor : Febri Arianto
Reporter : Hendra

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Langka dan Mahal, Distribusi Ngawur Ala Elpiji...

Kalau pupuk dan BBM distribusinya bisa tertutup, harusnya Elpiji...

282


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved