Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Terima Peraih Medali di Istana, Jokowi Cairkan Bonus, Rumah, dan Jabatan PNS
Lampungpro.co, 02-Sep-2018

Amiruddin Sormin 1460

Share

JAKARTA (Lampungpro.com): Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima seluruh atlet peraih medali Asian Games 2018 di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (2/9/2018). Hingga hari terakhir Asian Games, Indonesia mantap di posisi empat, dengan total perolehan medali 98, terdiri dari 31 medali emas, 24 perak, dan 43 perunggu.

"Seluruh atlet Tim Indonesia yang berjumlah 938 orang sudah mengerahkan sekuat daya dan tenaga. Mengucurkan keringat dan terkadang tetesan darah untuk memperjuangkan kemenangan dan kejayaan Indonesia di Asian Games 2018," kata Ketua Kontingen Indonesia (CdM) Syafruddin, ketika mengantar para atlet peraih medali bersilaturahmi dengan Presiden Joko Widodo.

Para atlet dan ofisial Indonesia mengikuti 435 nomor pertandingan dan berhasil melampaui target pemerintah yakni 16 medali emas dan berada di 10 besar. Presiden Joko Widodo menyatakan rasa bangga dan har atas capaian prestasi Indonesia sebagaimana dilaporkan CdM Kontinen Indonesia, Syafruddin. Mewakili rakyat dan bangsa Indonesia, Presiden menyatakan bangga dengan perjuangan maksimal atlet dan ofisial.

"Hari ini saya sangat senang sekali. Sore ini Asian Games akan segera ditutup, tetapi rasanya ingin pembukaan lagi. Saya ingin naik motor lagi. Saya ingin ada tambahan 31 medali emas lagi. Saya ingin Indonesaia Raya dikumandangkan lagi dan merah putih dikibarkan lagi. Indonesia bangga dengan ketulusan hati ofisial dan pelatih. Bangga dengan perjuangan atlet," kata Presiden.

Di mata Presiden Jokowi, jumlah medali dan peringkat yang jauh melewati target yang ditetapkan adalah prestasi yang harus disyukuri seluruh Bangsa Indonesia. Prestasi yang tidak saja mengejutkan Indonesia, tapi juga dunia.

"Dulu kita targetkan 16 emas, banyak yang sangsi dan pesimis. Saya bolak-balik ngomong ke Pak JK (Wakil Presiden Jusuf Kalla, red) apa benar apa nggak? Saya tidak tahu, meskipun saya selalu datang lihat persiapannya, pacuan kuda, pencak silat, voli, pantai, dan beberapa cabang lainnya. Saya tidak tahu apa resepnya, tapi yang saya tahu pasti karena kerja keras atlet dan pelatih," kata Jokowi.

Menurut Chef de Mission Kontingen Indonesia, Syafruddin, capaian prestasi Indonesia di kancah Asia ini tak luput dari dukungan dan perhatian penuh Presiden beserta seluruh rakyat Indonesia yang menjadi energi luar biasa bagi kejuangan atlet dan ofisial di medan pertandingan. "Terima kasih yang tak terhingga kepada Bapak Presiden dan segenap rakyat Indonesia untuk dukungan dan dorongan menuju kejayaan Indonesia di kancah Asia. Babak baru bagi prestasi olahraga di negeri tercinta ini," kata Syafruddin.

Pemerintah memutuskan bentuk penghargaan kepada para atlet, pelatih dan asisten pelatih yang tim asuhannya sukses meraih medali di perhelatan Asian Games 2018. Untuk peraih medali emas akan menerima bonus uang tunai Rp1,5 miliar, ditambah rumah tipe 36, dan mendapat prioritas menjadi pegawai negeri sipil. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

22896


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved