Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Tiket Eksekutif Ditiadakan, Pemkab Lampung Selatan dan Stakeholder Pelabuhan Bakauheni Siapkan Skema Kelancaran Mudik Idulfitri 2025
Lampungpro.co, 06-Mar-2025

Febri 249

Share

Wakil Bupati Lampung Selatan Bersama Stafsus Kemenhub Saat Kunjungi Pelabuhan Bakauheni | Lampungpro.co/Dok Kominfo

BAKAUHENI (Lampungpro.co): Wakil Bupati Lampung Selatan, M. Syaiful Anwar, mendampingi Staf Khusus (Stafsus) Kementerian Perhubungan RI, Tedy Kurniawan, yang melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan pada Selasa (4/3/2025) lalu.

Kunjungan kerja tersebut, diawali dengan paparan dari General Manajer PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni, Syamsudin, tentang dermaga kapal-kapal yang akan beroperasi untuk angkutan lebaran, yang berlangsung di Kantor ASDP Cabang Bakauheni.

Dalam paparannya, Syamsudin mengatakan, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) telah mengeluarkan kebijakan bahwa tarif tiket eksekutif di Dermaga Eksekutif Pelabuhan Bakauheni akan ditiadakan mulai H-5 lebaran 2025.

"Kebijakan tersebut, bertujuan untuk menghindari penumpukan kendaraan dan penumpang di dermaga eksekutif, jadi kami sepakati bersama mulai H-5 tidak ada lagi tiket eksekutif atau reguler, semuanya akan diberlakukan sebagai tiket reguler," kata Syamsudin.

Sementara itu, Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Bakauheni, Suratno menambahkan, menjelang Hari Raya Idulfitri tahun 2025 ini, nantinya juga akan ada pembatasan atau penutupan pelayanan pada kendaraan truk besar atau truk barang.

"Untuk kelancaran para pemudik, nantinya pembatasan atau penutupan truk besar beroperasi tersebut dilakukan H-3 sebelum Hari Raya Idulftri," tambah Suratno.

Sementara itu, Wakil Bupati Lampung Selatan, M. Syaiful Anwar menyebutkan, pihaknya mewakili Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan, siap untuk membuatkan rancangan bersama stakeholder terkait, dalam menyambut para pemudik agar bisa berjalan lancar dan aman.

"Kami sudah melihat kesiapan, untuk menyambut saudara-saudara kita yang akan pulang ke Puau Sumatera melalui Pelabuhan Bakauheni untuk mudik lebaran. InsyaAllah Pemkab Lampung Selatan bersama jajaran siap menyambut," sebut M. Syaiful Anwar.

Rombongan kemudian mengecek Port Operation Control Center di Pelabuhan Bakauheni, untuk melihat semua aktivitas yang ada di kawasan pelabuhan melalui layar monitor yang terpantau melalui CCTV.

Selanjutnya, rombongan juga mengecek kondisi dermaga-dermaga yang ada di Pelabuhan Bakauheni, mulai dari dermaga reguler hingga dermaga eksekutif. Kunjungan berakhir dengan meninjau Pelabuhan Bakau Bandar Jaya (BBJ) serta Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Bakauheni. (***)

Editor : Febri Arianto
Reporter : Hendra

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

2362


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved