TULANGBAWANG (Lampungpro.com): Tindak kriminalitas di Lampung dan di daerah lain dapat dicegah melalui peran aktif masyarakat. Hal itu dapat dilakukan dengan meminimalisir kegiatan yang bersifat tidak sesuai dengan budaya bangsa. "Budaya asli bangsa Indonesia adalah, berketuhanan, gotong royong, musyawarah untuk mufakat. Itulah yang menjadi dasar dan pondasi, sehingga tidak terjadi kegiatan makar atau kriminalitas," kata Dandim 0246/Tulangbawang Letkol Arm. Kusniandar, Kamis (30/3/2017).
Hal itu dikatakan Dandim pada sosialisasi dan dialog pencegahan tindak kriminal bersenjata, di Balai Kampung Tunggalwarga, Banjaragung, Tulangbawang, yang digelar Forum Komunikasi Putra-Putri TNI/Polri (FKPPI) Tulangbawang. Peserta sosialisasi dan dialog berasal dari perwakilan masyarakat Kampung Warga Makmurjaya, Tunggalwarga, Dwiwarga Tunggaljaya, dan Kampung Tritunggaljaya, serta diikuti unsur pegawai kecamatan dan aparat kampung.
Dialog menghadirkan pembicara Dandim 0246/ Tulangbawang Letkol Arm. Kusniandar Yusuf, Kabag Binmas Polres Tulangbawang AKP Dulhapid, Kajari Menggala Anshari, Kesbangpol Pemkab Tulangbawang Yen Dahren, dan Sekretaris FKPPI Tulangbawang Kannedy.
Sementara, Kabag Binmas Polres Tulangbawang AKP Dulhapid, mengatakan potensi gangguan kamtibmas yakni, kemiskinan, pengangguran, perangkat institusi kurang maksimal dalam menjaga. Dan, mengendalikan kamtibmas, kurangnya kesadaran masyarakat dalam menjaga kamtibmas.
Menurut dia, peran aktif masyarakat dan tokoh masyarakat dalam pencegahan dan kepemilikan senjata, yakni harus melaporkan kepada pihak berwajib. (PRAM/PRO2).
Dandim 0426/Tulangbawang Letkol Kusniandar Yusuf memberikan materi tentang upaya pencegahan tindak kriminal bersenjata, di Balai Kampung Tunggalwarga, Banjaragung, Tulangbawang, Kamis (30/3/2017). | PRAM/Lampungpro.com
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
18435
Lampung Selatan
7039
Bandar Lampung
4545
Lampung Tengah
4342
Gerbang Sumatera
3997
518
08-Apr-2025
349
08-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia