Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Vaksinasi RSUDAM Lampung, Ini Cara Lengkap Daftar Online dan Jadwalnya
Lampungpro.co, 12-Aug-2021

Febri 3168

Share

Wakil Direktur Keperawatan, Pelayanan dan Penunjang Medik RSUDAM Lampung Mars Dwi Tjahjo | Lampungpro.co/ASANDY

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Menanggapi adanya vaksinasi yang menimbulkan kerumunan, Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) Lampung, telah menyiapkan link dan jadwal nomor urut pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat. Masyarakat yang ingin divaksin, bisa melakukan pendaftaran online di https://campsite.bio/vaksinasirsudam.


Wakil Direktur Keperawatan, Pelayanan dan Penunjang Medik RSUDAM Lampung Mars Dwi Tjahjo mengatakan, dalam hal ini, pihaknya sejak awal sudah mensosialisasikan untuk jadwal dan tahapan untuk vaksinasi. Namun masyarakat banyak yang belum mengerti, terkait pendaftaran online ini.

"Kami sudah membuatkan jadwal dan link pendaftaran online untuk peserta vaksinasi, agar tidak terjadi penumpukan. Tapi masih banyak masyarakat yang belum mendaftarkan diri secara online, yang langsung datang ke RSUDAM, dengan harapan bisa mendapat pelayanan sehingga terjadi penumpukan," kata Mars Dwi kepada Lampungpro.co, Kamis (12/8/2021).

Ada pun jadwal vaksinasi yang disiapkan Manajemen RSUDAM Lampung ini, untuk nomor urut 1-100, dijadwalkan pukul 07.30 hingga 08.30 WIB. Kemudian untuk kuota nomor 101-200 dijadwalkan pukul 08.30-09.30 WIB. Lalu kuota nomor 201-300 pukul 09.30-10.30 WIB.

"Untuk kuota nomor 301-400 bisa datang pukul 10.30-11.30 WIB. Kami berharap, semua masyarakat yang sudah mendaftar lewat online, mudah-mudahan bisa segera dilayani dengan memperhatikan protokol kesehatan," ujar Mars Dwi Tjahjo. (***)

Editor : Febri Arianto

Reporter : Asandy

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

22917


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved