Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Wakil Bupati Lampung Timur Sidak Pembangunan Pasar, Ada Apa Ya?
Lampungpro.co, 02-Nov-2017

Lukman Hakim 998

Share

LAMPUNG TIMUR (Lampungpro.com): Dua bangunan pasar rakyat yang ada di Kecamatan Labuhanmaringgai dan Kecamatan Labuhanratu, Lampung Timur, ditarget harus selesai akhir Desember 2017.

Rekanan diminta agar kualitas bangunan sesuai dengan spesifikasi, kata Wakil Bupati Lampung Timur Zaiful Bukhori, usai berkunjung ke lokasi bangunan pasar di dua kecamatan, yaitu Kecamatan Labuhanmaringgai dan Kecamatan Labuhanratu, Rabu (1/11/2017).

Kunjungan wakil bupati didampingi Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Junaidi; Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Najiullah; serta Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Rosdi. Zaiful Bukhori mengatakan pembangunan pasar yang bersumber dari dana Tugas Pembantuan Kementerian Perdagangan Republik Indonesia 2017 itu telah d mulai sejak Agustus lalu.

Pembangunan itu mencakup 198 unit los ukuran 2 x 1,5 m dan 35 kios ukuran 2 x 3 m untuk Pasar Rakyat, Kecamatan Labuhanratu. Sedangkan 192 los ukuran 2 x 1,5 m dan 39 kios ukuran 2 x 3 m untuk Pasar Rakyat Kecamatan Labuhanmaringgai.

Jika sesuai dengan kontrak kerja, kata Politisi Demokrat itu, pembangunan pasar dijadwalkan rampung pada akhir Desember 2017. Dan, saat ini, untuk pembangunan Pasar Rakyat di Kecamatan Labuhanratu telah mencapai 50% dan Pasar Rakyat Labuhanmaringgai 46%. Diharapkan awal 2018 masyarakat harus sudah bisa menikmati ruko-ruko baru, agar kenyamanan bisa dirasakan oleh penjual dan pembeli," kata Zaiful.

Pembangunan pasar rakyat yang dibiayai dari dana Tugas Pembantuan itu juga menyediakan fasilitas umum seperti kantor pengelola, toilet, ruang laktasi, musalah, pusat anjungan tunai mandiri (ATM), dan penampungan sampah sementara. (SUSANTO/PRO2)

 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

15705


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved