PRINGSEWU (Lampungpro.com): Wakil Bupati Pringsewu Fauzi memperkenalkan keindahan alam melalui Hari Ulang Tahun (HUT) ke-39 Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri (FKPPI). Ketua PC 0812 KB FKPPI Pringsewu ini mengenalkan keindahan kepada peserta Trail Vaganza dan ramah tamah di Lapangan Buminyoto, Pagelaran, Sabtu (14/10/2017). "Kami (FKPPI) kenalkan keindahan alam kepada penggemar motor trail," kata Fauzi kepada Lampungpro.com.
Selain memperkenalkan keindahan alam, Trail Vaganza juga melatih hobi dan kemampuan offroader. Pengenalan keindahan alam ini tak hanya dinikmati offroader Lampung, tapi juga ada dari Banyuwangi dan Bali. "Kalau peserta sekitar 2.200," kata alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) itu.
Trail Vaganza ini, kata Fauzi, tidak seperti balapan sebagaimana mestinya. Namun, offroader diuji melintasi lintasan yang disiapkan panitia. "Rute dimulai dari Lapangan Pekon Buminyoto melintasi bebatuan air terjun Way Pegasan, Bendungan Bumiratu, kaki gunung, dan kembali ke lapangan," kata Fauzi.
Trail Vaganza yang juga memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-89 ini menyediakan lima motor sebagai hadiah utama dan banyak doorprize sebagai hadiah lain. Acara yang dibuka Bupati Pringsewu Sujadi Saddat ini, kata Fauzi, akan menjadi agenda tahunan. "Saya selalu berkoordinasi dengan bupati, ini bisa untuk eksplorasi keindahan alam," kata dia.
Sebagai Ketua FKPPI Pringsewu, Fauzi berharap keluarga besar FKPPI selalu menjaga NKRI. Ia menilai bangsa dan negara akan kuat jika FKPPI berperan aktif bersama elemen lain menjaga persatuan dan kesatuan. "Kesatuan Republik ini juga tanggung jawab FKPPI," kata Fauzi. (SYAHREZA/PRO2)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1476
Bandar Lampung
1838
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia