BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Dua bakal calon Bupati Way Kanan, yang sebelumnya akan maju dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Way Kanan tahun 2020, menyatakan sepakat untuk berkoalisi bersama. Adapun keduanya yakni Juprius dan Rina Marlina, yang sepakat bergabung dan menamakan diri dengan tagline Amanah Rakyat Juprius-Rina (Arjuna).
Juprius mengatakan, bersatunya ia dengan Rina merupakan langkah terbaik yang harus diambil untuk merebut kemenganan di Pilkada Way Kanan, yang rencananya akan digelar pada Desember 2020 mendatang. Langkah ini diambil berdasarkan saran dari beberapa partai politik, dan masukan dari tokoh masyarakat di Way Kanan.
"Ini merupakan saran dari partai politik serta masukan dari para tokoh masyarakat di Kabupaten Waykanan. Jadi bukan semata-mata keinginan kami. Adapun beberapa partai politik yang menyarakan untuk bergabungnya Juprius-Rina ini seperti Golkar, PAN, Gerindra, dan PKB," kata Juprius usai fit and proper tes di Kantor DPW PKB Provinsi Lampung, Rabu (10/6/2020) sore.
Juprius menjelaskan, antara dirinya dengan Rina mempunyai tujuan yang sama dalam Pilkada kali ini. Adapun tujuannya ialah untuk mewujudkan Way Kanan menjadi lebih baik lagi. Juprius meyakini bahwa pihaknya bisa mendapatkan rekomendasi dari Partai Golkar dan PKB.
Hal senada juga disampaikan oleh Rina Marlina. Dimana pilihannya untuk bergabung bersama Juprius ini merupakan langkah terbaik. Selain karena saran dari partai politik dan masyarakat, langkah ini juga diambil untuk mengantisipasi adanya upaya memborong partai politik dari lawan politik lainnya di Way Kanan.
"Langkah ini diambil untuk Way Kanan lebih baik lagi, karena ada yang mau borong partai. Saya yakin bahwasanya PKB dan Golkar bisa mendukung kami di Pilkada Way Kanan. Terlebih saya juga sebagai kader PKB sejak 2016 lalu, dan Juprius juga kader Golkar. Insya Allah kami optimistis, bisa dapat perahu partai, ungkap Rina Marlina.(FEBRI/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
16599
EKBIS
9277
Lampung Selatan
5118
Bandar Lampung
4920
Bandar Lampung
4787
146
05-Apr-2025
331
04-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia