KALIANDA (Lampungpro.co): Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto menyatakan akan akur dengan Wakil Bupati Pandu Kesuma Dewangsa untuk mewujudkan pembangunan Kabupaten Lampung Selatan yang lebih baik dan maju sesuai harapan masyarakat. Hal tersebut di katanya dalam pidato perdananya, di hadapan Sidang Paripurna DPRD Lampung Selatan pada Senin (1/3/2021) siang.
"Saya akan selalu bersinergi dengan wakil bupati Lampung Selatan, insyallah kami akan selalu bersinergi. Dan tidak ada lagi kata satu, kata dua, kata tiga yang kita ucapkan. Yang ada adalah persatuan untuk membangun Kabupaten yang kita cintai ini," ungkap Nanang, didampingi Pandu Kesuma Dewangsa.
Dalam pidatonya yang lugas dan semangat tersebut, Nanang tak lupa mengajak semua elemen untuk bahu membahu, bergotong-royong, dan bersinergi termasuk legislatif membangun daerah yang berjuluk Ragom Mufakat ini. "Sudah jelas Insya Allah kami berdua selalu berkoordinasi sesuai Undang-Undang yang berlaku. Tanpa kebersamaan tanpa persatuan dan kesatuan kita tidak dapat bekerja membangun Lamsel ini," kata Nanang dengan disambut tepuk tangan hadirin. (HENDRA/PRO1)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1291
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia