Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Bank Lampung Kalirejo Lampung Tengah Diresmikan, ini Pesan Bupati Loekman
Lampungpro.co, 02-Jul-2020

Heflan Rekanza 1152

Share

Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto meresmikan Bank Lampung Kantor Cabang Pembantu (KCP) Kalirejo Lampung Tengah, Rabu (1/7/2020) | Ist/Lampungpro.co

LAMPUNG TENGAH (Lampungpro.co): Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto meresmikan Bank Lampung Kantor Cabang Pembantu (KCP) Kalirejo Lampung Tengah, Rabu (1/7/2020). Usai meresmikan, Loekman Djoyosoemarto mengatakan, proses pembangunan suatu daerah butuh keterkaitan semua pihak termasuk sektor perbankan.

"Bank Lampung harus membentuk kekuatan optimal, bagi kemajuan perkembangan perbankan di Kecamatan Kalirejo. Peningkatan pelayanan kepada nasabah, harus menjadi prioritas bagi Bank Lampung," kata Loekman.

Dengan adanya Bank Lampung di Kalirejo Lampung Tengah ini, Loekman berharap mampu memberikan kemudahan dalam bertransaksi, mengembangkan usaha, mengurangi kemiskinan, meningkatkan daya beli masyarakat, serta mensejahterakan masyarakat. Ia juga berharap Bank Lampung, dapat menguatkan pelayanan untuk kepuasan nasabah.

"Saya juga berharap, Bank Lampung dapat berperan aktif dalam membantu pemerintah daerah dan masyarakat. Saya ucapkan selamat, atas diresmikannya� Oprasional Kantor Cabang Pembantu Bank Lampung di Kecamatan Kalirejo. Semoga semakin meningkatkan mutu dan pelayanan kepada masyarakat," ujar Loekman.�

Sementara itu, Direktur Utama Bisnis Bank Lampung Nurdin Hasboena mengatakan, keinginan kantor cabang di Kalirejo ini sudah ada sejak 2015. Dengan terealisasinya Kantor Cabang Pembantu Bank Lampung di Kecamatan Kalirejo ini, diharapkan pelayanan kepada nasabah, khususnya di Kecamatan Kalirejo semakin maksimal.�

"Bank Lampung Kantor Cabang Pembantu Kalirejo ini, terdapat dua mesin ATM untuk memudahkan nasabah dalam melakukan berbagai transaksi. Bank Lampung juga berkomitmen, untuk selalu mengutamakan pelayanan kepada masyarakat. Bank Lampung juga terus memberikan pelayanan terbaik bagi nasabah," kata Nurdin Hasboena.�

Nurdin menyebut, untuk meningkatkan pelayanan nasabah, Bank Lampung memperbanyak jumlah mesin ATM. Hal ini sebagai upaya, untuk mempermudah nasabah Bank Lampung dalam bertransaksi.(RLS/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4056


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved