Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Bantu Tingkatkan UMKM, Pemkab Tulangbawang Barat Terima Bantuan Alat Cetak Mie Unila
Lampungpro.co, 14-Feb-2022

Febri Arianto 1147

Share

Pemkab Tulangbawang Barat Saat Menerima Mesin Cetak Mie Unila | Lampungpro.co/Kominfo

PANARAGAN (Lampungpro.co): Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulangbawang Barat, menerima bantuan satu unit alat pencetak dan pengering mie, dari Universitas Lampung, Senin (14/2/2022). Alat ini, digunakan untuk membantu pemerintah daerah, untuk meningkatkan Usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Wakil Bupati Tulangbawang Barat, Fauzi Hasan Hasan mengatakan, pihaknya sangat  berterimakasih, atas bantuan alat tersebut. Ia berharap, bantuan tersebut menjadi amal jariyah Universitas Lampung.

"Kabupaten kami sangat bertumpu pada sektor pertanian, diharapkan dengan adanya bantuan ini, dapat meningkatkan pendapatan sektor lain seperti industri, perdagangan, dan sektor lainnya. Kami berharap Universitas Lampung, dapat menjadikan Tiyuh (Desa) Pulung Kencana, sebagai tiyuh binaan," kata Fauzi Hasan.

Sementara itu, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Lampung, Lusmei Lia afriyani menjelaskan, bantuan ini untuk meningkatkan kerjasama antara Pemkab Tulangbawang Barat dan Universitas Lampung. Alat tersebut, jadi yang pertama sudah diuji cobakan dengan berbagai keunggulan.

"Keunggulannya dapat mencetak mie dengan jumlah 6 Kg tepung aci, dalam waktu dua menit. Itu sangat cepat, dibandingkan dengan tradisional, bisa memakan 20-30 menit," jelas Lusmei Lia Afriyani.

Lusmei berharap, dengan bantuan alat tersebut, akan membuka lapangan kerja yang luas. Kemudian bisa meningkatkan produksi mie, tidak hanya di Tulangbawang Barat, tapi diharapkan bisa sampai ke Bandar Lampung ataupun luar Lampung. (***)

Editor : Febri Arianto

Reporter : Sayuti


Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23544


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved