TULANGBAWANG (Lampungpro.com): Ternyata, hukuman penjara selama empat tahun satu bulan tidak menyurutkan SI alias MN alias ME (42), untuk menjual narkoba jenis sabu-sabu. SI keluar dari penjara pada September 2017 dengan kasus narkoba. Dia nekat menjual sabu-sabu di Jalan Lintas Timur, Kampung Ujunggunung ilir, Kecamatan Menggala.
"Kami tangkap Kamis (7/12/2017), sekitar pukul 11.00 WIB di rumahnya. Yang bersangkutan residivis pelaku penyalahgunaan narkoba dan baru keluar dari Lembaga Pemasyarakatan Kelas II Menggala, September 2017 dengan vonis 4 tahun 1 bulan," kata Kasat Narkoba Polres Tulangbawang AKP M Doni Novandri Burni, kepada Lampungpro.com, Sabtu (9/12/2017).
Doni menjelaskan, tersangka ditangkap berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP/363/XII/Polda Lpg/Res Tuba tanggal 7 Desember 2017. Dimana, sebelumnya anggota Satnarkoba mendapatkan informasi dari masyarakat tentang aktivitas yang dilakukan SI di rumahnya yang sering dijadikan tempat transaksi penjualan narkoba jenis shabu.
Kemudian, anggota melakukan penyelidikan untuk memastikan informasi tersebut. Kemudian, anggota melakukan penangkapan dan penggeledahan di rumah tersangka SI dan ditemukan barang bukti narkoba jenis sabu. Selanjutnya, tersangka dan barang bukti dibawa ke Mapolres Tulangbawang.
Dari tangan tersangka, barang bukti yang berhasil disita adalah 24 paket sabu, satu buah timbangan digital, sembilan bungkus plastik klip dan 1/2 potong pil ekstasi atau inex. Saat ini, tersangka sudah ditahan di Mapolres Tulangbawang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya tersangka akan dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) Jo Pasal 144 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika. Tersangka akan diancam dengan pidana penjara seumur hidup atau pidana penjara paling singkat lima tahun dan paling lama 26 tahun dan pidana dengan paling sedikit Rp1 miliar dan paling banyak Rp13 miliar," kata Doni. (ROSARIO/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
22708
270
18-Apr-2025
212
17-Apr-2025
226
17-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia