YOGYAKARTA (Lampungpro.com) : Saat ini, masih ada sebagian masyarakat pengguna internet (warganet) yang simpati pada pelaku teror. Padahal, seharusnya hal itu tidak perlu dilakukan, sebab para teroris telah melakukan aksi kekerasan, bahkan hingga menghilangkan nyawa orang lain.
Hal itu diungkapkan Direktur Pencegahan Badan Nasional Pemberantasan Terorisme (BNPT), Brigjen Polisi Hamli saat menggelar diskusi bersama sejumlah mahasiswa di Yogyakarta, Kamis (28/6/2018).
Untuk itu, ia mengajak para mahasiswa yang juga aktif di Media Sosial (Medsos) untuk terus menyampaikan hal positif, terutama menyadarkan simpatisan dan suporter terorisme.
"Ini harus terus dihimbau pada masyarakat, untuk tidak bersimpati pada teroris. Sebab mereka membunuh di mana-mana. Apalagi melakukan beberapa penyerangan," ujar dia kepada Gardanasional.id (grup Lampungpro.com)
Menurutnya, jika yang memiliki pemikiran positif dan mayoritas diam saja, sementara simpatik atau suporter teroris terus bersuara, maka Indonesia bisa bernasib seperti Negara Timur Tengah. "Ini yang kita tidak mau. Jangan sampai Indonesia bernasib seperti negara-negara Timur-Tengah, kata dia.
Hamli juga membantah, adanya anggapan bahwa aksi teror adalah konspirasi dan rekayasa pihak luar, yang menginginkan adanya ketidakamanan dan ketidaknyamanan di Indonesia. Oleh karena itu, ia meminta masyarakat untuk dapat berpikir bijak dan kritis.
Kalau memang benar ada rekayasa asing, apa kita mau dalam keadaan seperti ini, pasti tidak mau kan. Untuk itu, jangan pernah simpati karena nantinya jadi amunisi para teroris, ungkap dia.(**/PRO4)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23155
Bandar Lampung
5347
174
18-Apr-2025
1314
18-Apr-2025
340
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia