Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Bobol Garasi di Kalianda, Pemuda Asal Rajabasa Ini Gondol Dua Motor, Tiga Buron
Lampungpro.co, 07-Feb-2022

Febri Arianto 1316

Share

Pelaku dan Barang Bukti Saat Diamankan | Ist/Lampungpro.co

KALIANDA (Lampungpro.co): Seorang pemuda asal Desa Canti, Rajabasa, Lampung Selatan inisial RA (23), ditangkap Tekab 308 Polres Lampung Selatan, Minggu (6/2/2022) di rawa-rawa Kelurahan Kalianda. RA ditangkap, usai terlibat maling dua unit sepeda motor di Way Urang, Kalianda.

Kepala Satreskrim Polres Lampung Selatan, AKP Hendra Saputra mengatakan, dalam aksinya, RA bersama tiga rekannya pada Senin (24/1/2022) dinihari. Para pelaku, sempat terekam Kamera CCTV di rumah korban bernama M. Yahya.

"Dalam aksinya, mereka masuk ke rumah korban dengan cara merusak pintu garasi. Atas kejadian tersebut, korban kehilangan dua unit sepeda motor Honda Beat BE 3450 FG dan BE 2603 DK," kata AKP Hendra Saputra dalam keterangannya, Senin (7/2/2022).

Atas kejadian tersebut, korban mengalami kerugian mencapai Rp34 jutaan, lalu melapor ke Mapolres Lampung Selatan untuk ditindaklanjuti. Berdasarkan laporan tersebut, tim langsung melakukan penyelidikan.

"Selang beberapa hari kemudian, satu pelaku berhasil ditangkap tanpa perlawanan. Saat ditangkap, pelaku mengaku beraksi bersama tiga rekannya, yang hingga kini masih buron," ujar Hendra Saputra.

Dari hasil penangkapan, diamankan barang bukti berupa satu unit sepeda motor Yamaha Vega ZR BE 5626 EY, yang digunakan pelaku untuk mencuri. Kemudian satu kunci Letter T berikut anak kunci, satu celana warna hitam, dan BPKB motor korban. (***)

Editor : Febri Arianto

Reportase : Hendra


Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1296


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved