KALIANDA (Lampungpro.co): Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Lampung, melakukan entry meeting audit kinerja atas sejumlah proyek strategis bidang kesehatan 2024 di Kabupaten Lampung Selatan, Selasa (15/10/2024).
Pelaksanaan audit oleh BPKP Perwakilan Lampung itu berlangsung di Aula Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. H. Bob Bazar, SKM, Lampung Selatan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, proyek yang diaudit meliputi Strengthening of Primary Healthcare in Indonesia (SOPHI), Strengthening Indonesia’s Healthcare Referral Network (SIHREN), dan Indonesia Public Health Laboratory System Strengthening (InPULS).
Tidak hanya itu, BPKP Perwakilan Lampung juga melakukan monitoring dan evaluasi terhadap dana alokasi umum (DAU) spesifik grand (SG) dukungan bidang kesehatan.
Dalam kesempatan itu, Nova Tamara, dari Bidang Pengendali Teknis BPKP Lampung mengatakan, jika dilakukannya kegiatan itu bertujuan untuk memastikan kesesuaian pengelolaan DAU-SG dukungan bidang kesehatan dengan ketentuan, standar, rencana, dan norma.
"Kami akan mengaudit, juga melakukan monitoring, dan evaluasi terhadap perealisasian DAU dalam menunjang proyek strategis bidang kesehatan," kata Nova Tamara.
Menurut Nova Tamara, jika sasaran kegiatan tersebut ditujukan pada DAU-SG dukungan bidang kesehatan yang menunjang indeks kinerja layanan kesehatan atau standar pelayanan minimal (SPM) di daerah Lampung Selatan.
Dengan demikian, untuk memaksimalkan kinerja BKPK yang hanya diberi waktu sampai 25 Oktober 2024, diharapkan sudah mendapatkan informasi terkait data dari masing-masing perangkat daerah yang berkaitan.
Sementara itu, Staf Ahli Bupati Bidang Keuangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan, Achmad Herry mengungkapkan, pihaknya turut mendukung dan apresiasi terselenggaranya kegiatan tersebut.
"Kegiatan ini dapat memaksimalkan keterbukaan terhadap pencapaian realisasi DAU-SG bidang kesehatan pada rencana strategis kesehatan di Lampung Selatan," ungkap Achmad Herry.
Oleh karenanya, Pemkab Lampung Selatan siap membantu dan bekerjasama guna menyediakan semua data dan informasi yang diperlukan oleh tim. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1320
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia