KALIANDA (Lampungpro.co): Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto mengukuhkan Winarni sebagai Bunda Forum Anak Daerah Lampung Selatan. Bunda Forum Anak Daerah ini, diharapkan dapat menjadi sosok suri tauladan yang bisa menampung aspirasi seluruh kepentingan anak, dan berfungsi sebagai tempat perlindungan khusus bagi pemenuhan hak-hak anak.
Bupati Nanang Ermanto mengatakan, dengan pengukuhan ini, diharapkan tidak ada lagi kekerasan terhadap anak di Lampung Selatan. Hal ini tentunya menjadi tugas dan tantangan yang berat, bagaimana hak-hak anak di Lampung Selatan ini bisa terpenuhi.
"Kami menyambut baik atas terselenggaranya pengukuhan Bunda Forum Anak Daerah, sehingga kami siap mendukung setiap program kerja organisasi itu. Tapi jangan hanya sebuah seremoni, karena tugas berat kedepan sudah menanti," kata Nanang Ermanto.
Sementara itu, setelah dikukuhkan menjadi Bunda Forum Anak Daerah Lampung Selatan Winarni mengungkapkan, pihaknya akan menjalankan kepercayaan, tugas,ndan amanah yang diberikan dengan penuh tanggung jawab, sesuai dengan peraturan dan program kerja organisasi. Forum Anak Daerah merupakan wadah partisipasi bagi anak, agar bisa menyampaikan aspirasi, gagasan, ide, dan pendapat yang berkaitan dengan seluruh aspek kehidupannya.
Untuk itu, peran forum ini menjadi semakin penting, karena sebagai organisasi yang menaungi kepentingan anak. Forum ini akan menampung dan mendengar setiap masalah, yang timbul dari kehidupan anak itu sendiri dengan mendengarkan suara mereka, dapat menciptakan intervensi yang paling sesuai dengan keadaan dan kebutuhan anak, ungkap Winarni.
Sebagai Bunda Forum Anak Daerah, Winarni juga akan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi tumbuh kembang anak, dan semaksimal mungkin menjaga, mendampingi, serta melindungi anak-anak. Ketika anak-anak sedang mengalami tekanan mental, akibat perlakuan dan pengaruh negatif dari situasi lingkungan yang buruk, baik di dalam lingkungan keluarga maupun lingkungan bermainnya. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
24699
Bandar Lampung
6759
211
21-Apr-2025
319
21-Apr-2025
234
21-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia