KALIANDA (Lampungpro.co): Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia, Tito Karnavian, memastikan wilayah Lampung Selatan siap menyambut para pemudik Lebaran Idulfitri 2025, setelah mengecek kesiapan sarana dan prasarana angkutan Lebaran 2025, Kamis (13/3/2025).
Mendagri bersama Menteri Perhubungan (Menhub) RI Dudy Purwagandhi, juga memastikan Unit Pelayanan Penimbangan Kendaraan Bermotor (UPPKB) atau jembatan timbang yang berada di Kelurahan Way Urang, Kalianda, Lampung Selatan, siap digunakan menyambut para pemudik.
Menhub RI, Dudy Purwagandhi mengatakan, kunjungan kerja tersebut merupakan bentuk persiapan dari pemerintah dalam menyambut mudik Lebaran Idulfitri tahun 2025.
"Pada intinya, kami ingin memastikan nanti pada saat pelaksanaan mudik Lebaran, masyarakat bisa terlayani dengan baik, mereka bisa pulang kampung dengan aman, nyaman, dan selamat, juga saat mereka kembali," kata Dudy Purwagandhi.
Menurut Dudy Purwagandhi, pihaknya sangat concern terhadap pengelolaan arus mudik di Lampung. Oleh sebab itu, dalam pelaksanaanya harus dilakukan secara maksimal guna menghindari kepadatan arus mudik.
"Kami berharap pada angkutan Lebaran tahun 2025 ini, para sopir kendaraan barang agar dapat mengurangi muatannya, guna mengurangi risiko kecelakaan," ujar Dudy Purwagandhi.
Kemudian kendaraan angkutan barang yang diperbolehkan melintas pada masa arus mudik tahun 2025 hanya kendaraan dengan muatan kebutuhan bahan pokok saja.
Sementara itu, Mendagri, Tito Karnavian mengungkapkan, Lampung khususnya Lampung Selatan, memiliki peran strategis sebagai pintu utama penghubung Pulau Jawa dan Sumatera dalam arus mudik Lebaran Idulfitri 2025.
"Kita tahu bahwa Lampung ini sangat penting sekali, karena pintunya menuju Jawa, yang lebaran dari Sumatera menuju Jawa akan cukup besar, juga sebaliknya," ungkap Tito Karnavian.
Oleh karena itu, Tito Karnavian juga menghimbau kepada masyarakat, untuk mengatur jadwal keberangkatan agar tidak menumpuk pada puncak arus mudik, yang diperkirakan akan terjadi pada H-3 lebaran 2025.
Terpisah, Pengawas UPPKB Way Urang, Ignatius menjelaskan, jembatan timbang di Lampung Selatan siap digunakan untuk memantau aktivitas angkutan barang jelang arus mudik Hari Raya Idulfitri.
"Pemantauan ini dilakukan untuk memastikan pengawasan angkutan barang jelang arus mudik. Nantinya, UPPKB Lampung Selatan juga akan dijadikan tempat beristirahat untuk calon pemudik yang melintas," jelas Ignatius.
Menurut Ignatius, selama mudik Lebaran Idulfitri tahun ini, UPPKB Lampung Selatan juga akan dialih fungsikan menjadi tempat istirahat atau rest area untuk para pemudik yang ingin beristirahat. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
6313
Bandar Lampung
11802
Bandar Lampung
11691
173
14-Mar-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia