PALEMBANG (Lampungpro.co): Hal yang kurang mengenakkan dialami oleh kru band Superman Is Dead (SID) saat dalam perjalanan dari Lampung menuju Prabumulih untuk menggelar konser di kota tersebut pada Sabtu (30/11/2019) lalu. Para kru band tersebut dibegal oleh sekawanan pembegal ketika dalam perjalanan menuju ke Prabumulih dalam rangkaian konser Xperience Bold Music di Sumatera.
Drummer grup band Superman Is Dead (SID), Jerinx mengatakan saat terjadi peristiwa pembegalan dia tengah berada di dalam mobil menonton film dokumenter. "Saya enggak tahu apa-apa, ya. Eh, udah ramai aja di luar mobil. Kami dibegal pagi padahal biasanya begal keluarnya malam," kata dia pada konferensi pers dan temu fans di Hotel Harper Palembang, Minggu (1/12/2019) kemarin.
Menurut dia, beruntung sekali tak ada korban jiwa atau barang berharga yang diambil pembegal saat peristiwa kurang menyenangkan tersebut terjadi. Superman Is Dad bersama Shaggydog dan Endank Soekamti sedianya akan menggelar konser di Lapangan Kamboja, Minggu malam. Ketiganya pertama kali dalam satu panggung dalam gelaran konser musik yang diselenggarakan oleh PT Djarum.
Untuk di Sumsel, selain di Prabumulih ketiga band ini juga akan manggung bersama di Lahat, Baturaja, dan Lubuklinggau. Xperience Bold Music adalah sebuah event rangkaian menampilkan yang sederetan artis dari dunia musikIndonesia yang digemari oleh kaum millennials saat ini, dan juga acara yang sarat dengan konten seru lainnya.(**/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23298
Bandar Lampung
5158
264
18-Apr-2025
325
18-Apr-2025
1555
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia