JAKARTA (Lampungpro.com): PT Garda Andalan Selaras (GAS) sebagai pemegang merek Triumph di Indonesia meluncurkan moge teranyar mereka pada hari keempat Indonesia International Motor Show (2019) di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu, (28/4/2019). Pada kesempatan tersebut PT GAS meresmikan All New 2019 Speed Twin di hadapan para pengunjung IIMS 2019.
Moge ini merupakan saudara terbaru dari keluarga Speed Twin yang mengaspal di Indonesia. Bedanya dari model sebelumnya yang menonjol adalah mesin yang ditempel. "Didatangkan karena ada keluarga baru Speed Twin dengan berbeda karakternya. Sekarang yang mesinnya ditempelkan dari sebelumnya pake traction arc. Ini mengusung 1.200cc," ujar GM Sales PT GAS, Sapta Hari Aji, Minggu (28/4/2019).
Motor ini bisa dipindahkan ke garasi Anda dengan membayar uang muka sebesar Rp 20 juta. Harga motornya sendiri dibanderol dengan harga Rp 445 juta off the road. "Rp 445 juta off the road DP di sini Rp 20 juta, inden 2-3 bulan. Untuk promo (IIMS) ada Rp 10 juta cash dan potongan Rp 10 juta aksesoris," ungkap Sapta.
Meskipun diklasifikasikan sebagai moge, Sapta mengatakan motor ini cukup mudah dikendarai apalagi dengan bobot yang ringan. "Rata-rata usia (pembeli) Triumph itu 28 sampai 50 tahun masih bisa pakai dan gampang dibawa sih ya," tutupnya. (***/PRO3)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23234
Bandar Lampung
5075
198
18-Apr-2025
259
18-Apr-2025
1450
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia