Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Deklarasi Pilkada Damai Lampung Selatan, Nanang Absen, Tony-Antoni PeDe, Hipni-Melin Optimis
Lampungpro.co, 30-Sep-2020

Febri 1392

Share

Deklarasi Pilkada Damai Lampung Selatan | HENDRA/Lampungpro.co

KALIANDA (Lampungpro.co): Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lampung Selatan pada Desember 2020, Polres, Pemerintah Kabupaten, dan KPU Lampung Selatan melaksanakan deklarasi damai dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan, di Aula Rajabasa, Kantor Bupati Lampung Selatan, Selasa (29/9/2020). Dengan ini, Lampung Selatan berkomitmen untuk menciptakan Pilkada yang aman, damai, dan sehat.

Dalam deklarasi Pilkada Lampung Selatan damai ini, Nanang Ermanto sebagai pasangan calon yang telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung Selatan tidak hadir atau absen. Hanya pasangan wakilnya Pandu Kusuma Dewangsa yang hadir. Sementara dua bakal calon yang belum ditetapkan KPU yakni Tony Eka Candra-Antoni Imam dan Hipni-Melin lengkap.

Dalam deklarasi ini, pasangan Tony Eka Candra-Antoni Imam tampil percaya diri (PeDe) yang kompak memakai seragam putih-putih dan berpeci hitam. Sementara Hipni-Melin yang tetap hadir, ditengah gugatan sengketanya di Bawaslu nampak optimis, akan lolos dan ditetapkan sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan.

Turut hadir, Kapolres Lampung Selatan AKBP Zaky Alkazar Nasution, Dandim 0421 Lampung Selatan Letkol Inf. Enrico Setiyo Nugroho, Pjs. Bupati Lampung Selatan Sulpakar, dan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Lampung Selatan Hutamrin. Selain itu, hadir juga Ketua DPRD Lampung Selatan Hendri Rosyadi, Ketua KPU Lampung Selatan Ansurasta Razak, Ketua Bawaslu Lampung Selatan Fakhrur Rozi, perwakilan Liaison Officer (LO) calon, dan perwakilan partai politik. 

Kapolres Lampung Selatan AKBP Zaky Alkazar mengatakan, kegiatan deklarasi damai ini diselenggarakan agar pelaksanaan Pilkada Lampung Selatan berjalan sesuai dengan harapan masyarakat. Ia mengajak semua elemen masyarakat dan lainnya, untuk bersama sama menciptakan Pilkada Lampung Selatan dalam suasana aman, damai, dan sehat.

"Saya berharap seluruh peserta Pilkada, jika terdapat sebuah permasalahan, agar dapat menyelesaikan dengan jalur hukum. Namun tentunya, sebelum itu kita juga harus mengedepankan musyawarah dan mufakat. Kami juga mengimbau para calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan, dalam pelaksanaan, proses, dan tahapan Pilkada, untuk tetap mentaati protokol kesehatan pencegahan Covid-19," kata AKBP Zaky Alkazar.

Ditempat yang sama, Bawaslu Lampung Selatan Fahkrur Razi mengungkapkan, sebagaimana diatur dalam PKPU bahwa pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2020 ini, harus dilaksanakan dengan mentaati protokol Covid-19.  "Dalam pelaksanaan kampanye, harus terlebih dahulu mengantongi surat rekomendasi dari Tim Satgas Penanganan Covid-19. Kemudian surat tanda terima pemberitahuan (STTP) kampanye dari Polres Lampung Selatan," ungkap Fakhrur Razi.

Sementara itu, Ketua KPU Lampung Selatan Ansurasta Razak mengharapkan, agar seluruh calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan yang menjadi peserta Pilkada tahun 2020 ini, dapat berkampanye secara santun.  "Kami harapkan para Calon Bupati untuk betkampanye dengan cara yang santun, tanpa saling menghujat antara para calon lain," ujar Ansurasta Razak. (HENDRA/PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

451


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved