LAMPUNG TENGAH (Lampungpro.co): Warga Sendang Agung, Lampung Tengah inisial KPW (32), yang membunuh ayah kandung dengan cara dipenggal kepalanya ditemukan tewas gantung diri di Sel Tahanan Mapolsek Kalirejo Lampung Tengah pada Senin (12/4/2021) pagi. KPW didapati bunuh diri dengan kaus yang dikenakannya.
Kapolres Lampung Tengah AKBP Popon Ardianto Sunggoro membenarkan adanya kejadian pria pembunuh ayahnya, yang ditemukan tewas gantung diri. Sebelumnya saat peristiwa berlangsung, pihaknya sudah mengobservasi pelaku ke Rumah Sakit Jiwa Provinsi Lampung dengan hasil mengalami gangguan jiwa.
BACA JUGA : Anak Penggal Kepala Ayah Kandung hingga Putus di Sendang Agung Lampung Tengah, ini Masalahnya
"Iya pada Senin pagi ini, kami mendapati informasi dari Kapolsek Kalirejo, bahwa yang bersangkutan ditemukan meninggal dunia karena gantung diri di kamar sel. Dia ditempatkan disel yang ada kamera CCTV, sekitar pukul 04.00 WIB ditemukan menggantung menggunakan bajunya sendiri," kata AKBP Popon Ardianto Sunggoro.
Disinggung mengenai apakah peristiwa bunuh dirinya pelaku ini terekam CCTV, AKBP Popon belum mengaku belum menerima informasi tersebut. Namun ia memastikan bahwa setelah diobservasi di RSJ Lampung, pelaku ditempatkan terpisah dengan tahanan lainnya.
SEBELUMNYA : Mengejutkan, ini Pengakuan Anak yang Tebas Leher Ayah Kandung hingga Putus di Sendang Agung Lampung Tengah
"Kami ada beberapa sel, karena dia ada gangguan kejiwaan, maka dia dipisah dengan tahanan lainnya. Informasinya KPW ini gantung diri dengan cara merobek-robek kaus pendek yang dipakainya, kemudian dibuatkan seperti tali, lalu diikat di teralis sel," sebut Popon.
Sebelumnya pihak kepolisian sudah memproses masalah ini, kemudian sudah mengirimkan berkas ke kejaksaan untuk ditindaklanjuti. Sebelumnya KPW ini membunuh ayah kandungnya dengan cara memenggal kepala korban pada 22 Maret 2021. Pelaku pembunuh ayahnya bernama Slamet (67) ini, kemudian dibawa ke RSJ Provinsi Lampung untuk dilakukan visum dan pemeriksaan lainnya. (PRO3)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1291
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia