PESAWARAN (Lampungpro.com): Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo menghadiri Pahawang Ecotourism Festival, Minggu (26/11/2017). Gubernur meminta Pahawang Ecotourism Festival menjadi agenda wisata bahari unggul.
"Wisata Pulau Pahawang ini makin ramai. Festival Pahawang ini sangat penting artinya untuk keberlangsungan wisata Pesawaran khususnya dan wisata Lampung pada umumnya," jelas Ridho Ficardo.
Gubernur Ridho juga berharap warga Pulau Pahawang dapat berperan aktif dalam menjaga keasrian pulau Pahawang, baik di darat maupun bawah laut. "Kalau alamnya rusak, selesai pula wisatanya. Tidak akan bisa berkesinambungan. Maka menjaga kelestarian alam terutama terumbu karang itu penting. Wisatawan kemari karena ingin melihat-lihat terumbu karang," kata Gubernur.
Dalam kesempatan ini, Gubernur memberikan bantuan berupa kapal wisata tembus pandang. Agar wisatawan yang tidak berani berenang bisa menggunakan kapal tersebut yang bisa melihat-lihat keindahan bawah laut.
Bupati Pesawaran Dendi Romadhona menjelaskan, rangkaian Pahawang Ecotourism Festival dimulai pada 14 November 2017, yaitu launching bersamaan dengan kegiatan Pesawaran Investment Promotion di Gedung Apkasi Jakarta. Lalu 20 November, lomba lukis payung dan lomba lukis tong sampah.
Kemudian, 25 Novembet Tour de Wayang yang diikuti 250 peserta. Pada Minggu (26/11/2017), fun bike, Tour de Pahawang, fun diving, wisata mangrove, dan atraksi budaya. Pahawang Ecotourism Festival diikuti 600 peserta Funbike, 80 penyelam, komunitas senyum, Pramuka Saka Wisata Pesawaran, komunitas traveing, dan komunitas foto. (PRO1)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1276
Lampung Selatan
3973
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia