KALIANDA (Lampungpro.co): Wakil Bupati Lampung Selatan Pandu Kesuma Dewangsa, menghadiri acara wisuda Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Yayasan Pembangunan (YASBA) Kalianda, di Grand Elty Krakatoa Nirwana Resort, Rabu (15/12/2021). Kegiatan yang dilakukan dengan penerapan prokes covid-19 tersebut berlangsung hikmat dan meriah.
Wakil Bupati Pandu Kesuma Dewangsa, mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh mahasiswa yang telah diwisuda. Pandu berharap mahasiswa yang telah diwisuda, akan menjadi generasi masa depan yang berkualitas dalam mengisi pembangunan di Lampung Selatan, sesuai dengan bidang keilmuannya.
Ini yang ke lima kalinya selama STAI Yasba Kalianda telah mewisuda mahasiswanya. Tentunya capaian ini menjadi barometer keberhasilan kampus dalam mendidik mahasiswanya," kata Pandu Kesuma Dewangsa.
Pandu menilai wisuda ini mencerminkan keberhasilan kampus, dalam mengembangkan metode pendidikan yang menyeimbangkan antara agama, Iptek, dan keterampilan lainnya. Tentunya hal ini akan bermanfaat bagi para lulusannya, pada saat nanti memasuki dunia kerja.
Saya berharap, mahasiswa yang telah resmi menjadi sarjana, akan mampu berdikari dan memiliki sumber daya manusia (SDM) yang baik. Sehingga nantinya dapat menciptakan lapangan kerja sendiri, dengan demikian ikut membantu pemerintah dalam mengentaskan pengangguran," ujar Pandu.
Sementara itu, Dewan Penyantun Zulkifli Hasan menyampaikan keberhasilan kampus dalam mewisuda mahasiswanya, tercermin ketika para mahasiswanya dapat meraih masa depan yang diinginkan. Ia berharap, jangan jadikan momentum wisuda ini sebagai akhir dari perjuangan dalam menimba ilmu pengetahuan.
"Jadikanlah hal ini sebagai awal perjuangan untuk meraih masa depan yang cerah, sehingga dapat meneruskan pembangunan. Ini juga nantinya bahkan menjadi seorang pemimpin bangsa di masa depan, jelas Zulkifli Hasan.
Selanjutnya pada kesempatan itu pula, Wakil Bupati Lampung Selatan Pandu Kesuma Dewangsa memberikan tali asih, kepada mahasiswa berprestasi baik yang telah berhasil medapat IPK tertinggi Cum Laude atau dengan pujian. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23224
Bandar Lampung
5062
188
18-Apr-2025
249
18-Apr-2025
1438
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia