LAMPUNG UTARA (Lampungpro.com): Pemerintah Kabupaten Lampung Utara menggelar Pesta Rakyat menyambut penutupan Lampung Utara Fair ke-71, di Stadion Sukung, Kotabumi, Sabtu (22/7/2017) malam. Kegiatan itu dihadirkan seluruh anggota Forkopimda Kabupaten Lampung Utara, serta dihadiri Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Sumarju Saini mewakili Gubernur. Hadir pula ribuan masyarakat Lampung Utara untuk melihat grup musik kesayangan mereka Band Gigi.
Sebelum acara dimulai pemerintah kabupaten memberikan hadiah kepada para pemenang lomba yang diikuti pegawai seluruh dinas/instansi Kabupaten Lampung Utara. Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara mengatakan 71 tahun sudah Kabupaten Lampung Utara berdiri dan sudah banyak prestasi yang ditorehkan.
�
Dengan itu, Kabupaten Lampung Utara menjadi kabupaten kebanggaan dan terbaik, serta dapat sejajar dengan kabupaten lainnya yang ada di Provinsi Lampung. Menurutnya, prestasi ini semua karena kerja sama antara pemerintah daerah dan masyarakat Lampung Utara.
Sementara itu, menyampaikan sambutan Gubernur Lampung, Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Sumarju Saini mengucapkan selamat kepada pemerintah dan seluruh warga masyarakat Kabupaten Lampung Utara dan diharapkan agar keberhasilan dan prestasinya dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan lagi.
Usai sambutan masyarakat Lampung Utara dihibur oleh penampilan artis ibu kota yaitu Band Gigi yang digawangi Arman Maulana sebagai vokalis, Dewa Budjana sebagai gitaris, Thomas Ramdan sebagai bassis, dan Gusti Hendy sebagai drummer dengan membawakan 10 lagu andalan. (ADV/PRO2)�����������������������
�
�
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4139
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia