Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Idap Penyakit Tumor Hati, Bocah Perempuan Asal Mesuji Butuh Uluran Tangan
Lampungpro.co, 17-Dec-2019

Heflan Rekanza 2183

Share

Laila Dewi Kusuma, bocah perempuan asal Mesuji yang mengidap tumor hati | Lampungpro.co

MESUJI (Lampungpro.co): Nasib malang menimpa anak belia bernama Laila Dewi Kusuma  yang masih berumur 7 tahun yang duduk dibangku kelas 1 Sekolah Dasar telah terserang penyakit Tumor Hati hanya bisa terbaring lemas di alas tempat tidur.

Diketahui, anak tersebut tinggal di Desa Marga Jadi RW.02 RT.04 Kecamatan Mesuji Timur Kabupaten Mesuji itu memerlukan uluran tangan para dermawan guna meringankan untuk pengobatan.

Camat Mesuji Timur, Tarbin membenarkan hal tersebut. "Iya benar, saat ini saya telah berkoordinasi dengan Kades, Dinas terkait, dan Bupati mengenai pengobatan anak tersebut. Sudah proses pada pembuatkan BPJS, bahkan kami juga sudah koordinasi kepada Provinsi," kata dia, Selasa(17/12/2019).

Tarbin menjelaskan, semoga setelah ini nantinya anak bisa segera dilakukan pengobatan atau operasi. "Segera mungkin, harapan kita anak secepatnya di operasi, Insyaallah anak tersebut pulih dan bisa bermain seperti biasa dengan anak lainnya," jelas dia.

Orang tua sang anak, Mahmud Sulimin (34) mengungkapkan, sang anak diketahui mengidap Tumor Hati sejak dirawat di Rumah Sakit Abdul Muluk. "Di rumah sakit Metro mengatakan sakit Tumor setelah saya bawa ke Rumah Sakit Abdul Muluk pada Bulan Oktober di vonis dokter sakit Tumor Hati," ungkap Pria yang baru menikah tahun 2012 ini kepada Lampungpro.co melalui sambungan telepon.

Mahmud juga menceritakan telah menghabiskan uang sebanyak kurang lebih Rp 15 juta untuk pengobatan anak sematawang. "Uang sudah habis 15 juta, itu pun uang dari pinjam, saat ini sudah tidak ada uang jadi di rumah saja," cerita dia.

"Tidak memakai BPJS, jadi dulu sudah pernah buat tapi BPJS anak saya tidak keluar. Tidak tahu kenapa. Saya berharap anak saya mendapatkan bantuan dana untuk operasi, karena belum pernah operasi. Sudah dua bulan lamanya," cerita Mahmud sambil bernada sedih. (ROSARIO/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

340


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved