Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Ingin Aman dan Nyaman Naik Motor Trail, Ikuti Tiga Teknik dari Astra Motor Imam Bonjol Bandar Lampung ini
Lampungpro.co, 04-Sep-2023

Febri 1284

Share

Ilustrasi Motor Trail Honda CRF 150 L | Lampungpro.co/Dok Astra Motor

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Berkendara off road menggunakan sepeda motor jenis trail, sudah menjadi bagian dari gaya hidup sebagian kalangan. Dilakukan untuk menjelajah keindahan alam Indonesia dan mencari pengalaman dengan medan menantang, membuat banyak pengendara wajib mengetahui teknik aman dan nyaman.

SA AHASS Astra Motor Imam Bonjol Bandar Lampung, Robby mengatakan, kontur jalan naik dan turun dengan permukaan trek yang tak menentu, menjadi tantangan tersendiri.

"Banyak perbedaan saat berkendara off road dibandingkan on road. Selain wajib menguasai teknik bersepeda motor di jalan, pengendara juga harus siap menghadapi tanjakan, turunan, bahkan genangan air atau sungai yang membentang, kata Robby, Senin (4/9/2023).

Berikut beberapa Tips menghadapai medan offroad saat terabasan dengan motor trail :

1. Tanjakan dan Turunan

Ketika melewati jalan menurun, pengendara jangan terlalu fokus menggunakan rem depan. Postur tubuh disarankan condong ke belakang, diikuti pinggul yang ditarik ke bagian buntut sepeda motor, kedua lutut menjepit bodi motor untuk menjaga keseimbangan.

Postur tubuh yang condong ke belakang membantu keseimbangan, sehingga titik berat tidak pindah ke depan. Sebab bisa berpotensi roda belakang terangkat dan terguling ke depan.

Upayakan turun dengan gigi rendah, tidak perlu buka gas, rileks atau santai dan mengikuti gerak ban belakang. Berbeda ketika pengendara menghadapi tanjakan, posisi badan justru sebaliknya, yakni condong ke depan, atau bahkan berdiri (tetap condong ke depan).

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23315


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved