BANDAR LAMPUNG (lampungpro.com) : Sebanyak 14 atlet Lampung akan berlaga di Asian Games 2018, Jakarta dan Palembang. Ke-14 atlet ini berasal dari empar cabor yaitu, Sepak Takraw, Senam, Taekwondo, Softball/Baseball. Jadwal bertanding bagi seluruh atlet termasuk atlet asal Lampung sendiri telah keluar. Bagi masyarakat Lampung yang ingin mendukung baik lewat layar kaca (televisi) maupun menyaksikan langsung, berikut jadwal atlet Lampung di Asian Games 2018:
Pesenam Lampung atas nama Wahyu Yolanda Putri yang turun di kategori semua alat/beregu, akan tampil pada 27 Agustus 2018, di Hall D di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Atlet sepak takraw atas nama Sri Ayu Astuti turun di kategori tekong/service, akan tampil di Ranau Hall, Jakabaring Sport City, Palembang.
Taekwondoin Lampung, atas nama Achmad Saiful Anwar yang turun di kategori Poomsae Beregu, akan tampil di Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC), Minggu 19 Agustus 2018. Kemudian, atlet yang tergabung dalam baseball/Softball akan tampil di Lapangan Rawa Mangun, Jakarta pada 26, 27, 28. Agustus 2018, yang terdiri dari, Lukman Kurnia Ramdhoni, Andika Arlistianto, Ramon Setiyono,Chindy Patria Yudharana, Muharom, Hakeem Rahdiani Putra, Bachtiar Sanjaya, Alluthvy Jhonata, Ridzki Ramadha, Ranjani, dan satu pelatih atas nama Rully N Parnanto.(**/PRO4)