Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Itera Lampung Terjunkan 21 Mahasiswa Tanggap Bencana ke Pasaman Barat dan Pasaman
Lampungpro.co, 10-Mar-2022

Amiruddin Sormin 1093

Share

Para peserta KKN tanggap darurat saat bersiap ke Sumatera Barat. LAMPUNGPRO.CO/ITERA


Tim KKN dijadwalkan menuju Sumatera Barat, Jumat (11/3/ 2022) didampingi dosen pendamping Dr. Eng. Feerzet Achmad, S.T., M.T. Pelepasan mahasiswa dilakukan  Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Prof. Dr. Sukrasno, M.S., di Pelataran Gedung A. Dalam kesempatan tersebut turut hadir Sekretaris LPPM ITERA Dr. Raden Putra, S.T., Kasubbag LPPM Juanda, S.E., M.M., dan dosen pendamping lapangan, Dr. Eng. Feerzet Achmad, S.T., M.T.

Dalam sambutannya, Sukrasno, menyebut KKN Tematik Tanggap Bencana menjadi misi khusus mahasiswa dalam rangka membantu masyarakat yang tertimpa musibah dan menjadi media membangun kecerdasan sosial. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan wujud implementasi program itera untuk Sumatera.

Sukrasno menyampaikan, bahwa Pulau Sumatera dihadapkan dengan masalah bencana alam yang tidak dapat dihindari. Namun dengan keilmuan saat ini, bisa dilakukan prediksi kapan terjadinya bencana. Untuk itulah, Itera dengan keilmuan yang dimiliki diharapkan dapat menyiasati kemungkinan bencana yang akan terjadi, sehingga ikut andil mengatasi permasalahan tersebut. 

Dalam program KKN Tematik Tanggap Bencana Pasaman Barat ini, 21 mahasiswa dari 12 program studi akan diterjunkan ke tiga daerah terdampak yaitu Jorong Bungo Tanjung dan Malampah Pasaman. Selain membantu secara teknis tanggap darurat, mahasiswa juga akan melakukan beberapa program pemulihan pasca bencana.

Salah satu mahasiswa peserta KKN Tematik Tanggap Bencana itera, Ahmady Arroma Azziz dari Program Studi Teknologi Industri Pertanian mengaku tergerak untuk mengikuti kegiatan KKN tersebut karena ingin meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah. Ahmady menambahkan, dalam program KKN kali ini akan dilaksanakan beberapa kegiatan yang fokus pada pemberian bantuan kepada korban. 

Beberapa organisasi yang sempat melakukan penggalangan dana diantaranya IKM-itera, IMAMI, Prodi Perkeretaapian dan Farmasi itera. Selain itu, mengingat banyaknya korban bencana maka akan dilakukan kegiatan trauma healing terkhusus bagi anak-anak korban gempa agar nantinya dapat mengembalikan motivasi dan menghilangkan trauma mereka terhadap bencana. (***)

Editor: Amiruddin Sormin

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

313


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved