Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Jalan Provinsi di Muara Gadingmas Lampung Timur 15 Tahun Rusak, Cuma Dagangan Politik Calon Gubernur
Lampungpro.co, 03-Apr-2024

Amiruddin Sormin 841

Share

Jalan rusak di Desa Muara Gadingmas, Kecamatan Labuhan Maringgai, Lampung TImur. SUARALAMPUNG.ID/AGUS SUSANTO

"Masyarakat itu disajikan kondisi jalan bagus sudah seneng luar biasa karena manfaatnya memang luar biasa. Kalau jalan bagus nyaman, kendaraan tidak cepat rusak," kata dia.

Hal senada dilontarkan Jafar, warga Muara Gadingmas lain. Ia mengatakan sudah dua gubernur berjanji memperbaiki jalan tersebut saat kampanye namun tidak ada realisasinya. Artinya kata Jafar, jalan rusak hanya dijadikan alat kampanye semata.

"Dulu Pak Ridho (Ficardo) waktu pesta laut janji akan memperbaiki. Terus ganti Pak Arinal (Djunaidi), wakilnya Chusnunia juga pernah janji akan memperbaiki. Sampai saat ini mau pilkada lagi belum juga diperbaiki," kesal Jafar.

Padahal kata Jafar yang melintas bukan warga Lampung Timur saja melainkan dari Kota Metro, Lampung Tengah yang datang mengambil ikan di TPI. Artinya jalan ini kata dia, adalah akses sentral perekonomian besar.

"Apa harus viral dulu seperti di Lampung Tengah waktu itu, biar langsung diperbaiki. Buktinya waktu Lampung Tengah viral, Lampung Timur juga kecipratan pembangunan jalan," kata Jafar, Jumat (16/3/2024).

Tokoh masyarakat Kecamatan Labuhan Maringgai, Bayu Witara menduga kerusakan jalan di Desa Muara Gadingmas menuju TPI sengaja dibiarkan rusak karena akan dijadikan komoditas politik lima tahunan bagi para calon baik bupati atau gubernur. "Dulu Pak Ridho pernah berjanji akan memperbaiki jalan tersebut. Terus zaman pencalonan Bu Chusnunia sebagai Wagub dijanjikan juga, faktanya sampai sekarang masih rusak tambah parah," kata Bayu Witara.

Dia yakin jalan rusak di Muara Gadingmas akan kembali jadi jualan para calon kepala daerah pada Pilkada 2024 ini. Sebab suara nelayan yang ada di Labuhan Maringgai kata dia cukup besar lebih dari 4 ribu orang.

1 2 3

Berikan Komentar

Anonymous


Kok Poto nya jalan yg ke pan*** kalau itu kan baru di perbaiki,harus nya jalan yg mau ke PPI labuhan Maringgai

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Tugu Biawak Wonosobo dan Mannaken Pis Belgia,...

Pariwisata memang butuh ikon, tapi tak harus menimbulkan keriuhan...

2325


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved