KALIANDA (Lampungpro.co): Bakal calon wakil bupati Lampung Selatan, Antoni Imam, positif terpapar virus Covid-19. Hal itu disampaikan langsung oleh Antoni Imam lewat akun Facebook yang dia unggah pada Jumat (4/5/2020) pukul 11.30 tadi malam.
"Setelah mengikuti tes PCR (polymerase chain reaction) sehari yang lalu yaitu tanggal 3 September 2020 di RSUD Abdul Moeloek Tanjungkarang, hari ini hasilnya telah keluar. Dinyatakan bahwa saya positif Covid-19," kata Antoni.
Antoni Imam yang berpasangan dengan Tony Eka Candra ini, menyebutkan kondisinya dalam keadaan sehat walafiat dan masih bisa beraktifitas seperti biasa. "Oleh karena itu, saya melakukan isolasi mandiri di rumah, tidak perlu dirawat di rumah sakit," kata Antoni yang juga kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu.
Dia juga menyebutkan belum bisa memastikan dari mana paparan virus ini didapatkan. "Selama ini saya mematuhi anjuran pemerintah untuk melaksanakan protokol kesehatan, memakai masker, sering cuci tangan dengan sabun di air mengalir, menggunakan hand sanitizer, dan menjaga jarak. Memang dalam sepekan ini saya pulang pergi ke Jakarta-Lampung untuk mengurus persyaratan pencalonan saya sebagai wakil bupati Lampung Selatan," kata Antoni yang pernah menjadi atlet tinju itu.
Lewat akun tersebut Antoni memohon doa dan dukungan dari semua masyarakat, agar virus ini segera hilang dari tubuhnya. "Saya juga berdoa semoga warga Lampung dijauhkan dari Covid 19 ini. Jangan lupa untuk tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan. Mohon maaf kepada KPU Lampung Selatan, besok saya tidak dapat langsung menghadiri proses pendaftaran calon kepala daerah," kata Antoni.
BACA JUGA: Partai Demokrat Dukung Anna Morinda-Fritz di Metro, Toni Eka Chandra di Lampung Selatan
Terakhir, Antoni Imam dan Tony Eka Candra kembali dari Jakarta usai menerima langsung Formulir B.1-KWK dari Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimukti Yudhoyono, didampingi Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Lampung M. Ridho Ficardo di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Kamis (3/9/2020) malam. Lampungpro.co yang menghubungi Tony Eka Candra lewat pesat Whattsapp mengatakan dalam perjalan menuju Lampung dari Jakarta.
"Kami masih dalam di perjalanan dari Jakarta," kata Tony, kepada Lampungpro.co pada Jumat (4/9/2020) pukul 09.21 WIB. (PRO1)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23162
Bandar Lampung
5354
119
18-Apr-2025
183
18-Apr-2025
1327
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia