BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com) : PT Jasa Raharja cabang Lampung melakukan penyerahan santunan dalam kecelakaan beruntun yang terjadi di Tarahan, Lampung Selatan, Kamis sore (22/3/2018). Penyerahan ini dilakukan kepada keenam korban meninggal dunia. Setiap korban meninggal dunia diberikan masing-masing bantuan senilai Rp50 juta.
Penyerahan secara simbolis dilakukan langsung oleh Kepala cabang PT Jasa Raharja Lampung Suratno kepada salah satu korban, Ashari (48), warga Kebon Jeruk, Panjang, Bandar Lampung, penumpang mobil pickup Suzuki Carry G-1841-LE yang diwakilkan oleh sang istri Purnamawati.
Kepala Cabang PT Jasa Raharja Lampung Suratno mengatakan, pihaknya turut berduka cita atas kejadian kecelakaan beruntun yang terjadi di Tarahan. Menurutnya kecelakaan ini musibah dan tidak ada yang ingin mengalaminya. Semua pihak turut berduka atas kecelakaan yang terjadi terutama menyerenggut enam korban jiwa.
"Kecelakaan ini turut membawa duka bagi semua pihak baik keluarga maupun masyarakat yang mengetahuinya. Kami dari Jasa Raharja memberikan santunan kepada semua korban yang meninggal senilai Rp50 juta, sesuai dengan peraturan Kementrian Keuangan," kata Suratno.
Suratno menjelaskan, selain bantuan kepada korban meninggal dunia, pihaknya memberikan bantuan kepada seluruh korban luka. Yaitu, tanggungan perawatan selama dirawat di rumah sakit maksimal Rp20 juta. Ia juga mendoakan agar korban lekas sembuh dan sehat kembali.
"Sekali�lagi saya ingin menyampaikan belasungkawa kepada seluruh korban. Bantuan yang kami berikan tidak bisa mengembalikan nyawa korban. Namun, harapan kami bisa meringankan beban dari para keluarga yang ditinggalkan," jelas dia.
Hadir dalam penyerahan bantuan ini, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung Qodratul Ikhwan, Kepala Subdit Penegakkan Hukum (Gakkum) AKBP Medyanta. (REKANZA/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4132
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia