BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Menjelang pelantikan Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI pada 20 Oktober mendatang. Pihak Kepolisian Daerah (Polda) Lampung mulai menyiapkan personelnya untuk menjaga dan mengamankan beberapa objek vital.
Kepala Biro Ops Polda Lampung, Kombes Pol Moch Sagi Darma Adhyakta mengatakan, pihaknya siap menjaga keamanan jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden. Polda pun telah menyiapkan 100 personel menjaga beberapa objek vital. "Personel sangat dinamis, kita sudab siapkan 100 personel untuk kegiatan Satgas dalam pengamanan objek vital," kata dia, Jumat (18/10/2019).
Ia menjelaskan, jumlah personel yang diturunkan bisa berubah untuk pengamanan objek vital di Lampung. Hingga saat ini, pihaknya masih mengumpulkan informasi dari bidang intelijen untuk menentukan kekuatan. "Berapa kekuatan sebenarnya dibutuhkan kita masih menunggu pihak intelejen. Sampai saat ini informasi dari intelijen sendiri masih kondusif," jelas Sagi.
Sagi pun mengungkapkan, tak ada wilayah khusus dalam pengamanan tersebut. Menurutnya, semua wilayah yang ada di Provinsi Lampung mendapatkan pengamanan dan perhatian yang sama. "Untuk pengamanan kita beri perhatian yang sama. Kemungkinan masalah bisa datang dari mana saja. Jadi semuanya bersama-sama memonitor baik jajaran polres/polsek," ungkap dia.(**/PRO2)
#Berikan Komentar
Kawan, jangan lupakan jalan pulang: jalan rakyat yang dulu...
5222
Tulang Bawang
477
162
04-Jul-2025
219
04-Jul-2025
327
04-Jul-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia