KALIANDA (Lampungpro.co): Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto meninjau jembatan yang ambrol, di Gedung Muhammadiyah, Kelurahan Way Urang, Kalianda, Lampung Selatan, Minggu (12/12/2021). Hujan deras yang mengguyur Lampung Selatan dalam beberapa hari terakhir, menyebabkan banjir serta kerusakan beberapa infrastruktur.
Bupati Nanang Ermanto mengatakan, pihaknya akan segera membangun kembali jembatan yang ambrol tersebut. Nantinya pembangunan akan dilakukan dengan dicor, lalu pada bagian sudut dibuat lebar, agar gorong-gorong menjadi kokoh.
"Pada musim penghujan yang terkadang menimbulkan cuaca ekstrim, semua harus waspada. Ini ajak masyarakat untuk bergotong-royong, lurah dan camat segera melaporkan kepada dinas terkait, agar cepat ada tindakan," kata Nanang Ermanto.
Sementara itu, Plt. Kepala Dinas PUPR Lampung Selatan Hasbie Aska menjelaskan, amblesnya jalan tersebut akibat curah hujan yang cukup tinggi, sehingga aliran air yang mengalir terlalu deras. Ini akan segera kami benahi, tidak pakai lama, alat berat akan datang untuk mengangkat puing-puing yang runtuh, jelas Hasbie Aska. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
9471
Lampung Selatan
15026
Kominfo Balam
8640
Bandar Lampung
8201
120
21-Mar-2025
114
21-Mar-2025
122
21-Mar-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia